Kyai NU Dukung Walikota Cilegon Pilih Pejabat Putera Daerah untuk Kepala OPD

BI Banten Belanja Nataru

CILEGON – Tokoh masyarakat Kota Cilegon ramai-ramai mendukung agar Walikota memilih putra daerah untuk menduduki jabatan strategis kepala dinas.

Terlebih dari hasil lelang atau seleksi terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama pada 5 OPD di Pemkot Cilegon baru-baru ini, sejumlah pejabat yang merupakan putera daerah Cilegon mendapatkan nilai terbaik dan dianggap kompeten untuk memimpin Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Ketua Pimpinan Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Cilegon KH. Hifdullah mengatakan, perlunya putra daerah mengisi jabatan kepala dinas. Dia meyakini SDM lokal memiliki potensi yang baik dan bisa diandalkan oleh pemerintah, terlebih dalam kebijakan yang berkaitan langsung dengan masyarakat.

“Sebagai putra daerah, tentu saya ikut mendukung putra daerah bisa duduk dalam jabatan strategis di dalam OPD, karena jelas lebih tahu karakter masyarakat dan pemetaan wilayah Cilegon. Terlebih kalau putra daerah yang memang memiliki kompetensi dan kredibilitas yang baik,” ujar KH Hifdullah kepada wartawan, Kamis (19/12/2019).

Pijat Refleksi

Diketahui dari 5 OPD yang dilakukan lelang jabatan atau seleksi terbuka JPT kali ini. Setidaknya ada 3 OPD diantaranya ada putera daerah yang mendapatkan hasil peringkat terbaik. Yakni Dinas Perhubungan, Dinas Pendidikan, dan Disdukcapil.

KH Hifdullah juga meyakini bahwa nama-nama pejabat yang muncul dari hasil seleksi Pansel, sudah dilakukan secara profesional dan merupakan yang terbaik.

Karena itu, KH Hifdullah mengapresiasi pejabat putera daerah yang berhasil mendapatkan peringkat terbaik di masing-masing OPD, dan dianggap hal itu sebagai bukti bahwa putera daerah lebih serius dalam melakukan pembangunan untuk tanah kelahirannya.

“Dalam hal ini, NU Cilegon mendorong Pak Walikota untuk lebih memprioritaskan putra daerah, apalagi hasil pengumuman nilai dari Pansel sudah keluar,” tandasnya. (*/Red)

PJ Gubernur Banten
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien