DPC Gema Al-Khairiyah Serang Resmi Dikukuhkan
SERANG – DPP Gerakan Mahasiswa (Gema) Al-Khairiyah menggelar Dialog Publik sekaligus pelantikan DPC Gema Al-Khairiyah Serang di Villa Marina dan Resort, Anyer, Sabtu (9/11/2019).
Selain jajaran pengurus DPP dan DPC Gema, turut hadir pula dalam Dialog Publik tersebut Sekjen PB. Al-Khairiyah Nawawi Sahim juga selaku Dewan Pembina Gema Al-Khairiyah dan dari unsur kepolisian Serang Kota yang sekaligus menjadi pemateri.
“Dengan dilantiknya jajaran pengurus DPC Gema Serang ini kita ingin lebih menguatkan internal Gema Al-Khairiyah, tentu ini untuk melanjutkan para pejuang bangsa yang sudah mempunyai peran penting kemerdekaan indonesia,” kata Ketua DPP Gema Al-Khairiyah Faisal Ansori kepada faktabanten.co.id usai acara.
“Khususnya Brigjen KH. Syamun, pendiri Al-Khairiyah yang juga sekaligus beliau tentara dan kiai dan Bupati pertama Serang. Dalam dialog publik tadi banyak pesan-pesan motivasi dan wawasan yang kita dapat,” imbuhnya.
Sebagai generasi bangsa yang menjadi pelopor, Faisal berharap Gema Al-Khairiyah bisa melanjutkan estafet perjuangan para leluhur untuk agama dan negara.
“Harapannya dengan terbentuk dan dilantiknya DPC GEMA Al-Khairiyah Serang ini bisa terus memberikan kontribusi nyata untuk umat dan bangsa,” tandasnya. (*/Ilung)