Secara Aklamasi, Supendi Pimpin Ikatan Alumni Al-Khairiyah Tegalbuntu Cilegon
CILEGON– Ikatan Alumni Madrasah Al Khairiyah Tegalbuntu (IKAMAT) menggelar pemilihan pengurus periode 2022 – 2027 di MA Al-Khairiyah Tegalbuntu, Cilegon, Minggu (25/9/2022).
Hadir dalam kesempatan itu para alumnus dari setiap angkatan, selain itu beberapa perwakilan dewan guru yang masih aktif juga hadir.
Pemilihan yang berlangsung secara aklamasi itu memilih Supendi yang akrab dipanggil Spenk, kemudian sebagai Sekretaris Faizudin dan Bendahara Humaedi.
Kepala Madrasah Tsanawiyah Al Khairiyah Tegalbuntu Ust. Ahyadi dalam sambutannya menyampaikan rasa senang dan bangga bahwa para alumni masih peduli dan semangat dalam membantu madrasah yang kita cintai.
“IKAMAT berdiri tahun 1969 pada saat itu dipimpin oleh ust. Sayuti Ali dan Ust. Nurullah yang merupakan pencetus pertama lahirnya IKAMAT di madrasah Al-Khairiyah Tegalbuntu,” jelas Kepala Madrasah.
Sementara itu Ketua terpilih Spenk mengucapkan terimakasih kepada alumni yang telah memberikan dukungan kepada dirinya dan ia mengucapkan terimakasih kepada pengurus periode 2016-2022 yang telah memberikan arahan dan masukan serta dorongan untuk memajukan madrasah.
“Terimakasih yang tak terhingga kepada kepengurusan lalu yang telah memberikan banyak jasa kepada Al-Khairiyah Tegalbuntu,” kata Spenk.
Lanjutnya, mengemban amanat sebagai ketua sangat berat dan perlu bimbingan dan arahan dari guru-guru kami agar IKAMAT berjalan sukses demi memajukan madrasah Al-Khairiyah Tegalbuntu.
Pada kesempatan yang sama, Ketua Panitia Yahya Imam Hadi merasa senang dan bangga atas terselenggaranya acara ini.
“Kami senang dan bangga atas terselenggaranya kegiatan ini dan juga kami berharap pengurus yang baru mampu membawa IKAMAT kepada yang lebih baik dan mampu memberikan manfaat bagi madrasah dan masyarakat, berkat dukungan dan dorongan dari alumni sehingga bisa berjalan dengan baik,” tutupnya. (*/Nas)