Antusias Masyarakat Makin Tinggi, Kapolres Cilegon Pastikan Layanan Pemutihan Pajak Semakin Baik

CILEGON – Kapolres Cilegon AKBP Kemas Indra Natanegara memastikan bahwa pelayanan pemutihan pajak kendaraan bermotor di wilayahnya semakin membaik seiring dengan tingginya antusias masyarakat yang memanfaatkan program tersebut.
Hal itu disampaikan AKBP Kemas usai melakukan inspeksi mendadak (sidak) yang didampingi jajaran Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) dan Satuan Lalu Lintas Polres Cilegon, Rabu (16/4/2025).
“Hari ini kita laksanakan sidak bersama pihak Bapenda dan Kasat Lantas. Kita melihat langsung bahwa antusias masyarakat masih sangat tinggi, bahkan sampai malam hari masih ada yang datang untuk mengurus pemutihan pajak,” ujar Kapolres.
Ia mengungkapkan bahwa pihaknya terus melakukan perbaikan terhadap berbagai aspek pelayanan berdasarkan masukan dari masyarakat.
“Sudah banyak perbaikan yang dilakukan. Kami sediakan layanan minum gratis untuk masyarakat yang mengantre, serta memberikan prioritas kepada ibu hamil dan masyarakat berkebutuhan khusus agar mereka lebih nyaman saat mengurus administrasi,” jelasnya.
Selain itu, pihaknya juga memastikan bahwa praktik percaloan tidak ditemukan di lokasi layanan.
“Kami tanyakan langsung kepada masyarakat, dan hingga saat ini tidak ditemukan calo di lokasi. Ini menunjukkan pengawasan berjalan dengan baik,” kata Kapolres.
Dengan meningkatnya kepercayaan dan partisipasi warga, Kapolres berharap program pemutihan pajak dapat terus dimanfaatkan oleh masyarakat demi terciptanya kepatuhan pajak dan tertib administrasi kendaraan.
“Kami akan terus berupaya agar pelayanan semakin humanis, cepat, dan transparan. Terima kasih atas kerja sama masyarakat,” pungkasnya.(*/Nandi)