DPD KNPI Banten Kunjungi Korban Banjir Cilegon dan Serahkan Bantuan

CILEGON – Pengurus DPD KNPI Provinsi Banten di bawah kepemimpinan Rano Alfath beserta jajaran DPD KNPI Kota Cilegon, turut menunjukkan empati atas musibah yang melanda Kota Cilegon pada Rabu (25/4/2018).

Dalam kesempatan kali ini, Sekretaris DPD KNPI Banten Sirojudin Alfarisiy, datang mengunjungi dan memberikan bantuan kepada korban bencana banjir. Seperti yang terlihat di pemukiman warga di Kelurahan Ramanuju, Kecamatan Purwakarta, Kamis (26/4/2018) siang.

Saat ditanya wartawan Fakta Banten atas maksud kunjungannya ini, Sekretaris DPD KNPI Banten, Sirojudin Alfarisy mengatakan, tugas dan fungsi KNPI salah satunya adalah kepedulian sosial, sehingga organisasi merasa perlu dengan cepat merespon dan turut hadir membantu para korban banjir di Kota Cilegon ini.

Jajaran pengurus DPD KNPI Banten dan caretaker KNPI Kota Cilegon foto bersama usai penyerahan bantuan bagi korban banjir / Dok

“Harusnya program ini dijalankan untuk bulan depan, tetapi ada musibah banjir di Kota Cilegon ini, makanya kita mengalokasikan bantuan untuk warga yang tertimpa musibah banjir terlebih dahulu. Kami mengunakan anggaran yang ada untuk kegiatan sosial karena musibah tidak bisa diprediksi,” ungkap Siroj, ditemui di lokasi penyerahan bantuan.

Dikatakan Siroj, untuk sementara ini bantuan yang diberikan berupa sembako, serta kebutuhan pokok lain yang dibutuhkan oleh warga korban banjir.

“Sementara ini kami memberikan bantuan bahan pokok seperti beras, minyak goreng, mie instan, air mineral dan lain-lain. Kami melihat kebutuhan dan informasi dari PMI, kebutuhan lainnya juga seperti selimut dan pakaian, karena itu kebutuhan untuk anak-anak kecil juga,” terangnya.

Pihaknya juga berkomitmen, kedepan KNPI bukan hanya bisa membantu masyarakat Kota Cilegon, tetapi juga akan turun hadir dan membantu jika terjadi hal serupa di daerah lainnya di 8 Kabupaten/Kota di Provinsi Banten.

“Kita ingin bersama-sama berkontribusi untuk musibah yang dialami masyarakat Provinsi Banten,” tegas Siroj, yang juga Ketua Yayasan Pendidikan Ikhlas Jawilan ini.

Sementara bantuan dari DPD KNPI Provinsi Banten ini diketahui langsung diterima oleh Ketua RT dan Staf Kelurahan Ramanuju, yang turut juga didampingi oleh DPD KNPI Kota Cilegon. (*/Asep-Tolet)

Sekretaris DPD KNPI Banten, Sirojudin Alfarisiy (depan-tengah), didampingi caretaker KNPI Kota Cilegon, blusukan meninjau lokasi pemukiman warga korban banjir / Dok
Honda