Gelar Malam Puncak HUT ke-78 RI, Warga Karang Tengah Cilegon Apresiasi Para Tokoh

BPRS CM tabungan

 

 

CILEGON – Warga Lingkungan Karang Tengah, Kelurahan Pabean, Kecamatan Purwakarta, Kota Cilegon, Banten, sukses menggelar acara rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78.

Hal itu dikatakan oleh Ketua Organisasi Pemuda Karang Tengah (OPEKA), Imam, saat diwawancarai pada Jumat (1/9/2023).

Rangkain acara tersebut merupakan rangkaian kegiatan Peringatan Hari Besar Nasional (PHBN) yang diselenggarakan oleh OPEKA dan sudah menjadi program kerja rutin yang dilaksanakan setiap tahunnya.

“Kegiatan HUT RI kemarin dilaksanakan dari tanggal 4 agustus s/d 31 Agustus 2023,” kata Imam kepada Fakta Banten.

Dikatakan olehnya, kegiatan ini melibatkan seluruh elemen masyarakat dan perangkat lembaga di lingkungan seperti DKM (Dewan Kemakmuran Masjid), Risma (Remaja Islam Masjid), serta perangkat RT dan RW.

“Dan tak ketinggalan pula pihak pemerintah baik dari kelurahan, kecamatan dan bahkan sampai kepala daerah Walikota, Wakil Walikota hadir. Bahkan beberapa anggota dewan dan Ketua Dewan pun ikut membersamai kami dalam memeriahkan peringatan HUT RI di Lingkungan Karang Tengah. Tidak hanya itu hadir pula KPU Kota Cilegon dan Bawaslu Kota cilegon yang ikut mengisi kegiatan HUT RI tahun ini, kami sangat mengapresiasi para tokoh pejabat pemerintahan yang sudah hadir,” pungkas Imam.

Loading...

Selain itu, Imam juga turut mengapresiasi dan mengucapkan terimakasih sebanyak-banyaknya kepada Lurah Pabean, Nurul Hadiyati yang sudah berkontribusi besar dalam membersamai masyarakat Lingkungan Karang Tengah.

“Peran aktif dari Ibu Lurah dan Bapak Camat dalam membersamai kegiatan ini tentu membawa semangat dan ghiroh yang positif untuk para pemuda dan jajaran kepanitiaan di peringatan HUT RI ke 78 ini, kami mengucapkan beribu-ribu terimakasih kepada mereka,” ucapnya.

Dalam rangkaian kegiatan HUT RI, Lingkungan Karang Tengah mengangkat beberapa kategori perlombaan dan kegiatan. Dimulai dari perlombaan pendidikan, keagamaan, olahraga, wawasan kepemudaan dan pesta rakyat.

Dan terdapat salah satu perlombaan yang populer khusus di lingkungan Karang Tengah adalah lomba Musabaqoh Cerdas Cermat (MCC) Pendidikan dan MCC Luar Biasa kategori hiburan.

“Jadi para peserta terdiri dari 3 tim dan kita berikan soal cerdas cermat seputar pendidikan dan kebangsaan, dan ada juga yang cerdas cermat dengan pertanyaan luar biasa atau hanya untuk sekedar hiburan,” jelasnya.

Dari beberapa kategori perlombaan, kata Imam, terdapat satu kegiatan yang mendapat apresiasi tinggi dari pihak pemerintah daerah.

“Dialog Kepemudaan yang dimana kita menghadirkan para tokoh dan membahas seputar isu-isu menarik di lingkungan maupun daerah, ini mendapat apresiasi dari Pemerintah Daerah seperti Walikota Cilegon Heldy Agustian dan Wakil Walikota Cilegon Sanuji Pentamarta,” tuturnya. (*/Hery)

KPU Pdg Coklit
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien