Jaga Keandalan Operasional Pabrik Petrokimia, Chandra Asri Group Laksanakan Pemeliharaan Terjadwal
CILEGON – PT Chandra Asri Pacific Tbk (Chandra Asri Group), perusahaan penyedia solusi energi, kimia, dan infrastruktur terkemuka di Asia Tenggara, melaksanakan pemeliharaan terjadwal (Turnaround Maintenance/TAM) di fasilitas pabrik petrokimia yang berlokasi di Cilegon, Banten.
Kegiatan ini merupakan bagian dari standar industri petrokimia global yang dilakukan secara berkala dan terencana untuk menjaga keandalan, keselamatan dan integritas fasilitas produksi.
Pemeliharaan terjadwal ini dilaksanakan dalam dua periode berbeda dan telah direncanakan secara matang sebagai bagian dari tata kelola operasional Perusahaan.
Selain memastikan keandalan fasiltas utama, kegiatan TAM juga mencakup optimalisasi fasilitas pendukung serta pembaruan pada unit tertentu guna mendukung kesiapan operasional jangka panjang.
Sejalan dengan komitmen Chandra Asri Group dalam mengelola fasilitas petrokimia yang telah beroperasi selama lebih dari 33 tahun, pelaksanaan pemeliharaan dilakukan secara terintegrasi dan terukur, tanpa mengubah status operasional pabrik secara permanen.
Kegiatan ini bertujuan memastikan fasilitas tetap beroperasi sesuai standar keselamatan dan kinerja yang ditetapkan sekaligus mendukung keberlanjutan operasional Perusahan.
Adapun pemeliharaan akan dimulai pada bulan Januari 2026 pada fasilitas Naphtha Cracker serta Polymer Plant (Polyethylene & Polypropylene) dijadwalkan berlangsung selama 26 hari (estimasi), sementara pemeliharaan pada Butadiene serta MTBE & Butene-1 Plant akan berlangsung dengan estimasi 41 hari.
Selama periode tersebut, Perusahaan melakukan operasional terkoordinasi untuk meminimalkan dampak terhadap rantai pasok dan pelanggan.
“Turnaround maintenance merupakan bagian penting dari tata kelola industri petrokimia. Melalui kegiatan pemeliharaan terjadwal ini, kami memastikan fasilitas produksi Chandra Asri Group tetap andal, aman dan siap mendukung kebutuhan industri di Indonesia,” ujar Direktur Sumber Daya Manusia & Urusan Korporat Chandra Asri Group, Suryandi dalam keterangannya, Senin, (12/1/2026).
Lanjut ia menjelaskan, melalui pelaksanaan TAM ini, pihaknya memastikan pabrik petrokimia tetap berada dalam kondisi optimal untuk mendukung keberlangsungan operasional perusahaan dan stabilitas pasokan bagi pelanggan.
“Seluruh rangkaian pemeliharaan dilaksanakan dengan mengacu pada prosedur dan standar operasional yang berlaku, serta mengedepankan prinsip Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) serta kepatuhan terhadap ketentuan yang berlaku,” pungkasnya. ***

