Keren, Atlet Karate DMC Banten Raih Juara di Malaysia

 

CILEGON – Atlet Karate Dojo Metro Cilegon (DMC), Provinsi Banten berhasil meraih juara pertama kategori KATA (Seni Keindahan Jurus – Red) senior dalam ajang bergengsi di ajang lomba Karate Internasional yang di gelar di Dectar, Universiti Kebangsaan Malaysia.

“Alhamdulillah atllet kita berhasil meraih juara pertama di ajang lomba Karate tingkat Internasional di Malaysia kategori KATA senior beregu,” ujar Senpai Andi AS ketua Dojo DMC,  Jumat (6/12/2024).

Senpai Andi menerangkan, hari ini 6 Desember 2024 adalah hari pertama DMC mengikuti lomba dan berhasil meraih juara dan kemungkinan esok hari kita juga akan melakukan lomba dengan kategori Kata dan Komite klas Junior sampai usia 12 tahun

“Di kesempatan yang baik ini kami mengucapkan terimakasih kepada semua pihak terutama Bapak Walikota Cilegon Helldy Agustian, yang sudah mensupport kami dan sehingga kami meraih juara,” katanya.

“Kami juga salut dengan atlet senior kami yakni Bagus, Abyan dan Agus yang sudah berhasil mengharumkan nama Kota Cilegon di ajang bergengsi ini, doakan kami di pertandingan lain kami dapat meraih juara Umum satu,” imbuhnya. (*/Red)

WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien