Ketua DPRD Cilegon Kenakan Syal Palestina Saat Rapat Paripurna

Bawaslu Cilegon Stop Politik Uang

 

CILEGON – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Cilegon, Isra Mi’raj, memakai syal bermotif bendera Palestina saat rapat Paripurna pada Senin (20/11/2023).

Rapat paripurna tersebut membahas soal Persetujuan Penetapan Raperda menjadi Perda Tentang APBD Tahun Anggaran 2024.

Pantauan faktabanten.co.id di ruang paripurna DPRD Kota Cilegon, rapat dimulai pada pukul 11.34 WIB.

KPU Cilegon Coblos

Ketua DPRD Kota Cilegon, Isra Mi’raj menjadi satu-satunya dewan yang mengenakan syal bercorak kotak-kotak warna hitam dan putih serta warna khas bendera Palestina.

Advert

“Free Palestine, free Palestine,” teriak para anggota DPRD Kota Cilegon pada saat sesi foto bersama.

Pada rapat paripurna tersebut hadir juga Walikota Cilegon Helldy Agustian, Wakil Walikota Cilegon Sanuji Pentamarta, Wakil Ketua I DPRD Kota Cilegon Hasbi Sidik, Wakil Ketua II DPRD Kota Cilegon Nurrotul Uyun dan para peserta rapat lainnya.

Sebelum Isra Mi’raj menutup rapat paripurna tersebut, dirinya secara langsung memimpin doa bersama, untuk mendoakan para korban keganasan yang dilakukan oleh Israel kepada warga Gaza, Palestina.

“Para hadirin mohon keikhlasan ridho dan doanya, karena semakin kesini makin banyak warga Palestina yang gugur. Ini kewajiban kita mendoakan sesama muslim. Alfatihah,” ucap Isra Mi’raj diikuti para peserta dan tamu undangan yang hadir. (*/Hery)

PUPR Banten Infografis
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien