Persiapkan Penerus, HMJ PAI STIT Al-Khairiyah Gelar Latihan Kepemimpinan

Lazisku

 

CILEGON – Himpunan Mahasiswa Jurusan Pendidikan Agama Islam STIT Al-Khairiyah menggelar Latihan Kepemimpinan.

LK tersebut adalah program wajib yang dilakukan dalam jangka waktu panjang sebagai bentuk pembinaan dan bertujuan untuk menyiapkan generasi selanjutnya dalam kepengurusan Himpunan Mahasiswa Jurusan Pendidikan Agama Islam di STIT Al-Khairiyah.

Ks

Untuk diketahui, Himpunan Mahasiswa Jurusan PAI ini adalah suatu organisasi yang dinaungi langsung oleh Kaprodi PAI STIT Al-Khairiyah, dan adanya organisasi ini adalah untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas dari mahasiswa PAI bahwa Pendidikan Agama Islam mampu bersaing secara akademisi dan non-akademisi dengan Fakultas umum lainnya.

Kegiatan ini diselenggarakan oleh bidang sumber daya mahasiswa (SDM) Himpunan Mahasiswa Jurusan Pendidikan Agama Islam STIT Al – Khairiyah, sejak hari kamis, 07 Desember 2023 di Gedung Aula STIT Al – Khairiyah Citangkil.

dprd pdg

Lili Jamali, selaku Ketua Pelaksana dari LK HMJ PAI ini mengatakan bahwa peserta yang mengikuti acara ini mencapai kurang lebih 27 peserta, namun harapannya dengan 27 peserta ini pengurus mampu menjadikan mereka sebagai penerus dari kepengurusan yang selanjutnya.

“Himpunan Mahasiswa Jurusan Ini adalah organisasi kecil yang dibina langsung oleh Kaprodinya secara otomatis siapapun itu kaprodinya, untuk itu saya berharap untuk organisasi HMJ PAI ini untuk tetap berorientasinya memacu pada perkembangan dari prodi PAI ini, dan saya berharap agar pengurus dari HMJ PAI ini berfokus pada organisasi HMJ PAI agar selanjutnya dapat meneruskan kepengurusan jenjang yang lebih atas yaitu DEMA (Dewan Eksekutif Mahasiswa) STIT Al – Khairiyah dan nantinya dapat mewujudkan perkembangan kampus STIT Al – Khairiyah,” ujar Faizudin pada Sabtu (9/12/2023).

Sementara itu Doni Febrianto juga menyampaikan ketika mengikuti LK HMJ para peserta semangatnya jangan hanya berkobar diawal saja.

“Untuk seterusnya harus semangat dan antusias dalam mengikuti segala macam kegiatan yang di adakan oleh HMJ PAI dan pihak kampus STIT Al – Khairiyah,” tandasnya.

Nurul Iksan menambahkan, tujuan diadakannya LK ini juga untuk membentuk kepemimpinan pada tiap individu, agar memiliki leadership yang berkualitas.

“Pemimpin itu ada yang dilahirkan dan juga ada yang dibentuk, jika pemimpin dilahirkan maka secara lahiriah ia mampu memimpin orang lain dan jika dibentuk maka ada beberapa proses yang harus dilalui, namun pada hakikatnya manusia adalah pemimpin, baik pemimpin untuk dirinya sendiri ataupun untuk orang lain,“ pungkas Nurul Iksan. (*/Hery)

Kpu
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien