Reaktor Milik Salah Satu Pabrik di Cilegon Meledak, Warga Mengira Suara Gunung Anak Krakatau

CILEGON – Sebuah pipa reaktor milik PT Mitsubishi Chemical Indonesia (MCCI) yang terletak di Kelurahan Gerem, Kecamatan Grogol, Kota Cilegon meledak pada Rabu (23/2) sekitar pukul 04.00 WIB.

Sejumlah warga setempat sempat merasakan kepanikan akibat kencangnya suara gemuruh yang ditimbulkan ledakan tersebut.

Bahkan warga awalnya mengira bahwa suara tersebut berasal dari Gunung Anak Krakatau.

“Denger banget sekitar jam 4-an, kirain suara Gunung Anak Krakatau. Kaget banget. Pas keluar ngeliat ada kepulan asap tebal di arah pabrik,” kata warga Kecamatan Grogol, Atika Pipit, Rabu (23/2/2022).

Hal senada turut disampaikan Agung. Menurutnya, suara gemuruh yang ditimbulkan seperti suara pesawat yang terbang rendah. Bahkan dirinya sempat mengira itu seperti tsunami.

“Sampe kebangun karena suara gemuruh, suaranya pokoknya kayak pesawat yang mau terbang gitu. Kita mah nyangkanya ada tsunami,” ujar Agung.

Saat dikonfirmasi, General Affair dan CSR PT. MCCI, Reza Maulana membenarkan bahwa ada ledakan yang terjadi di pipa reaktor milik PT. MCCI. Namun dirinya belum bisa memberikan keterangan lebih lanjut lantaran masih dalam penyelidikan polisi.

“Iya benar, ada trouble di pipa reaktor sehingga meledak. Saat ini pihak kepolisian tengah melakukan penyelidikan. Untuk pastinya nanti tunggu hasil penyelidikan kepolisian aja,” singkat Reza.

Sementara itu, Kapolres Cilegon AKBP Sigit Haryono mengatakan, pihaknya masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui pasti penyebab terjadinya ledakan di PT. MCCI.

“Iya (ada ledakan), anggota Reskrim sedang si sana, nanti laporan detailnya disampaikan,” kata Sigit. (*/YS)

WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien