Rumah dan Isinya Ludes, Korban Kebakaran di Belakang Supermall Butuh Bantuan Cepat

BPRS CM tabungan

CILEGON – Puluhan warga Link Gajah Mungkur RT 01/02 Kelurahan Citangkil, Kecamatan Citangkil, Kota Cilegon, yang rumahnya ludes dilalap si jago merah pada Rabu malam (6/9/2017), kini kondisinya memprihatinkan karena hampir seluruh barang-barang berharga miliknya ikut terbakar dalam musibah ini.

Dari sekitar 12 rumah warga yang terbakar dalam kebakaran ini, untuk sementara waktu sebagian besar dari mereka masih mengungsi di rumah tetangga dan kerabat terdekatnya.

Namun ada diantaranya yang belum mendapatkan tempat pengungsian, dan hanya duduk lemas di sekitar bekas rumahnya yang ludes terbakar meratapinya dengan tangisan pilu.

Seperti Ibu Sumiyem ini, yang hampir semua barang-barang miliknya di dalam rumah ikut terbakar.

“Mau ngungsi kemana mas, rumah sudah nggak punya, barang-barang juga ikut terbakar,” lirihnya pilu kepada Fakta Banten.

Saat wartawan Fakta Banten coba meminta beberapa warga setempat untuk mengajak Ibu ini mengungsi, Ibu Sumiyem masih nampak syok dan menolaknya.

Loading...

Begitu juga halnya dengan Pak Slamet, dengan hanya sarung yang menempel di tubuhnya lah barang yang tersisa.

“Ya rumah saya kebakar kang, barang ya tinggal sarung ini aja, semua ikut kebakar. Anak-anak sih syukur selamat, cuma Istri saya itu nangis terus,” ujarnya lirih.

Saat ditanya akan mengungsi kemana, Pak Slamet mengaku akan ngungsi ke rumah anaknya yang tinggal di kontrakan.

“Sementara paling nanti ke tempat anak dulu di kontrakan mas nggak tahu ini kedepannya?” ujarnya sedih.

Sementara istri Pak Slamet yang dari tadi menangis tampak lemas dan dipapah ke mobil Ambulan dari Puskesmas Citangkil.

Namun sampai menjelang api berhasil dipadamkan oleh mobil pemadam kebakaran dari Damkar Cilegon, Krakatau Posco dan KS hingga pukul 10.00 WIB ini, belum tampak keberadaan Dinas Sosial Kota Cilegon di lokasi kebakaran untuk membantu puluhan warga yang rumahnya ludes terbakar. (*)

KPU Pdg Coklit
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien