Segini Besaran DAU dan DAK Kota Cilegon tahun 2025

Dapatkan notifikasi lansung ke perangkat Anda, Klik Aktifkan

 

CILEGON– Dana transfer pusat yang akan diturunkan berdasarkan lampiran Keputusan Menteri Keuangan Nomor 29 Tahun 2025 tentang penyesuaian Rincian Alokasi Transfer ke Daerah dalam Rangka Efisiensi Belanja dan Pendapatan telah ditetapkan oleh Menkeu Sri Mulyani tertanggal 3 Februari 2025, Kota Cilegon mendapatkan Dana Alokasi Umum (DAU) sebesar Rp652.447.842.000 dan Dana Alokasi Khusus untuk Fisik sebesar Rp43.181.673.000.

Pembagian dana DAU berdasarkan Kepmen tersebut diperuntukkan untuk DAU yang tidak ditentukan penggunaanya sebesar Rp. 541 Milyar, Dukungan untuk penggajian PPPK Daerah Rp6,9 Milyar dan dukungan pembangunan sarana prasarana pemberdayaan masyarakat di Kelurahan sebesar Rp8,6 Milyar.

Sementara yang diperuntukkan untuk DAU yang telah ditentukan penggunaanya yaitu bagi dukungan pendidikan dan kesehatan sebesar Rp95,8 Milyar.

Dengan masing-masing pembagian, dukungan kesehatan Rp43,3 Milyar dan dukungan pendidikan sebesar Rp52,5 Milyar.

Untuk Dana Alokasi Khusus (DAK) fisik untuk PAUD, SD dan SMP sebesar Rp932 Juta dan Perpustakaan sebesar Rp10.8 Milyar, sementara peruntukan untuk kesehatan sebesar Rp1.4 Milyar,

Sementara itu untuk pengembangan ekosistem dan rantai pasok kawasan industri sebesar Rp29.9 Milyar

Berkaitan dengan hal tersebut Kepala Bappeda sekaligus Asisten Daerah III, Syafrudin mengatakan akan melakukan rapat terlebih dahulu untuk rencana tindak lanjut.

“Yang jelas bahwa sesuai instruksi-instruksi itu, ini baru keluar dari kementrian keuangan tentang transfer umum dan transfer daerah itu,” ujar Syafrudin, Kamis (6/2/2025).

Terkait DAU dan DAK dari Kemenkeu ini juga Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kota Cilegon, Dana Sujaksani telah melakukan perekapan dan menghitung alokasi yang sudah ditetapkan pemerintah pusat tersebut.

“Ya betul, saya juga sudah merekap, patokannya Kepmenkeu itu,” ujar Dana dalam pesan singkat, Kamis (6/2/2025). (*/ARAS)

WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien