Siaga Musim Banjir, Kelurahan Gerem Cilegon dan Stakeholder Gelar Kegiatan Kali Bersih

BPRS CM tabungan

 

CILEGON – Guna mengantisipasi masalah banjir yang kerap terjadi di wilayahnya, Pemerintah Kelurahan Gerem bersama pihak Industri dan stakeholder lainnya menggelar kegiatan bersih-bersih kali dan selokan di dua titik berbeda yakni Lingkungan Gerem Raya dan Kali Baru pada Minggu (24/12/2023).

Dikomandoi Lurah Gerem dan Bidang Penanganan Bencana dari BPBD, sejumlah perwakilan stakeholder bahu-membahu membersihkan selokan dan kali.

Sampah hasil pembersihan diangkut menggunakan mobil angkutan sampah dari Dinas Lingkungan Hidup dan Cator Bank Sampah Menderma.

Rahmadi Ramidin selaku Lurah Gerem menyampaikan, bersama Forum Pengurangan Resiko Bencana (FPRB) dan stakeholder yang ada sengaja menggelar bhakti sosial untuk mengantisipasi datangnya musim penghujan yang kerap menyebabkan terjadinya banjir.

“Sebagai antisipasi banjir. Pembersihan ini difokuskan pada dua lokasi Gerem Raya dan Kali Baru, targetnya adalah pembersihan selokan, saluran air dan pengerukan kali,” katanya.

Loading...

Dengan kesiapan tersebut, diharapkan banjir tidak lagi menyerang wilayahnya. Meski begitu, kesadaran masyarakat di wilayahnya menjadi hal utama dan perlu terus ditingkatkan, sehingga peristiwa bencana alam seperti bencana banjir dan lainnya dapat diminimalisir.

Sementara itu, di wilayah Lingkungan Kali Baru pembersihan kali dilakukan menggunakan bantuan eksavator. Sejumlah warga terlihat antusias dalam melaksanakan bersih-bersih kali dengan harapan banjir tidak lagi menyerang lingkungannya.

Faturohman, Kepala Bidang Penanganan Bencana pada BPBD Kota Cilegon menyampaikan langkah yang dilakukan Kelurahan Gerem bersama pihak terkait merupakan mitigasi struktural dan non struktural dimana sebelumnya sudah melakukan tugasnya untuk penyadaran akan pentingnya antisipasi pengurangan resiko bencana.

“Hari ini adalah mitigasi strukturalnya, mereka ke lapangan membersihkan saluran dan selokan sebagai penyebab datangnya banjir. Ini bentuk kampanye kepada masyarakat untuk resiko bencana,” ujarnya.

Ia juga mengapresiasi langkah Kelurahan Gerem dengan Program Kali Bersihnya (Prokasih) dan stakeholder terkait atas niatnya melakukan kegiatan tersebut agar wilayahnya terhindar dari bencana banjir. Sehingga tercipta lingkungan yang aman, nyaman dan bebas banjir.

Pantauan di lapangan, para stakehokder yang hadir adalah perwakilan Industri, Wakapolsek Pulomerak, Danramil 06, Pom AL, Lanal Banten dan sejumlah warga Kali Baru. (*/Wan)

KPU Pdg Coklit
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien