STQ Kelurahan, Sanuji Sebut Bukan Sekedar Seremonial Belaka

Hut bhayangkara

 

CILEGON – Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) yang diselenggarakan setiap Kelurahan di Kota Cilegon bukan hanya seremonial belaka.

Hal tersebut disampaikan oleh Wakil Walikota Cilegon, Sanuji Pentamarta mengatakan STQ merupakan kegiatan tahunan sebagai ajang untuk menghasilkan qori-qori terbaik.

“STQ bukan seremonial ini akan melahirkan bibit juara, terus qur’an akan mengakar, warga Cilegon makin pinter baca Alquran dan lahir qori nasional maupun internasional,” tutur Sanuji, Senin, (4/4/2022).

Lebih lanjut, Sanuji berharap dari kegiatan STQ tersebut anak-anak mampu pentas hingga tingkat nasional.

Loading...

“Dan kami berharap anak-anak kita kita di Kota Cilegon terus pentas hingga di tingkat nasional,” ujarnya.

Di tempat terpisah, Sekretaris LPTQ Kota Cilegon, Rahmatullah menginginkan adanya pembinaan berkelanjutan bagi para para juara STQ.

“Kita mau mencari informasi ke Provinsi karena di Provinsi akan memberlakukan seperti olahraga adanya pembinaan full berkelanjutan dan kita terus mencoba,” ucap Rahmatullah.

Selain itu Rahmatullah menyampaikan, untuk pemberdayaan para juara STQ biasanya tampilkan dalam peringatan hari besar Islam (PHBI) di masing-masing Kelurahan.

“Kemudian baru yang saat formalnya menghadirkan qori internasional intinya adalah sama untuk memotivasi anak-anak,” tutupnya. (*/Nas)

Ks rc
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien