Unival Jalin Kerjasama Dengan PT Aradatex Indonesia, Ini Harapan Rektor
CILEGON– Universitas Al-Khairiyah (UNIVAL) menjalin kerjasama dengan PT Aradatex Indonesia di bidang lingkungan hidup mengingat wilayah sekitar Cilegon merupakan industri kimia yang mempunyai risiko lebih tinggi.
Untuk itu Universitas Al-Khairiyah dan PT Aradatex Indonesia menandatangani MoU di Gedung Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Al-Khairiyah, Cilegon, Selasa, (22/2/2022).
Direktur PT Aradatex Indonesia Maulana Agung mengatakan kerjasama ini merupakan untuk meningkatkan kemampuan Sumber Daya Manusia (SDM) supaya bisa mengembangkan riset yang berkaitan dengan risiko lingkungan hidup.
“MoU ini untuk dampak dimensi korosi dan pengelolaan lingkungan hidup, yang namanya korosi ini lekat dengan Cilegon secara geografis juga sangat berbahaya selain daripada risiko-risiko yang lain karena itu kami bermitra dengan UNIVAL untuk bisa mengedukasi dan juga meriset untuk manajemen risiko yang ada di Cilegon,” ungkap Agung kepada Fakta Banten.
Hal senada disampaikan Rektor Universitas Al-Khairiyah Gema Ika Sari, ia menuturkan kerjasama ini merupakan untuk pengembangan ilmu lingkungan hidup dan ingin menjadi pusat riset ilmu pengembangan lingkungan hidup.
“Kerjasama ini bergerak di bidang lingkungan hidup atau pengembangan lingkungan hidup kita bisa menjadikan icon atau sebagai peradaban pusat ilmu untuk pengembangan di Cilegon,” tutur Gema.
Lebih lanjut ia berharap ke depan dengan adanya pengetahuan lingkungan hidup masyarakat Cilegon lebih peduli terhadap lingkungan hidup sebab pabrik-pabrik kimia berada di Cilegon.
“Dengan adanya kegiatan-kegiatan selain pengembangan keilmuan kita juga nanti ada pengembangan pusat-pusat studi untuk kontribusi kepada masyarakat khususnya kota Cilegon,” tutup Gema. (*/Nas)