Walikota Robinsar Tak Ambil Gaji, Diserahkan Seluruhnya ke Baznas Cilegon 

 

CILEGON-Walikota Cilegon Robinsar mendeklarasikan diri tidak akan mengambil gajinya sebagai walikota sampai akhir masa jabatan, hal tersebut ia sampaikan dalam giat sosialisasi Optimalisasi Pengumpulan Zakat di Lingkungan Pemerintahan Kota Cilegon, Selasa, (11/3/2025).

Penyerahan gaji pokoknya sebagai walikota akan mulai diberikan untuk dikelola kepada BAZNAS mulai April 2025.

“Insyaallah per bulan depan, saya baru tahu ada agenda ini kalau yang kemaren keburu abis duitnya,” ucap politisi Golkar tersebut.

Ia berjanji tidak akan ambil gaji selama menjabat menjadi walikota Cilegon.

“Selama masa kepemimpinan insyaallah, gaji pokok langsung masuk semua,” tegasnya.

Selanjutnya Robinsar berharap BAZNAS lebih transparan dan akuntabel dalam penyaluran zakat dan keuangan yang diamanahkan.

“Kita berharap ini bisa disalurkan kepada mustahiq yang membutuhkan, dan BAZNAS bisa lebih transparan dan meyakinkan dalam pengelolaan ini,” pungkasnya.(*/ARAS)

WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien