Loading...

Anggota DPRD Banten dan Pegawai Setwan Jalani Tes Swab Susulan

IP UBP Suralaya HUT Cilegon

SERANG – Anggota DPRD beserta pegawai Sekretariat DPRD Banten jalani tes swab Covid-19 susulan. Hal itu dilakukan lantaran saat jalani swab pada hari Rabu 23 September 2020 lalu, hasilnya ada dua staf yang terkonfirmasi positif Corona.

Adapun diketahui, untuk memutus penyebaran Covis-19, sebelumnya Pimpinan DPRD telah musyawarah dan memutuskan untuk penghentian kerja sementara di lingkungan Sekretariat DPRD Banten.

Ketua DPRD Banten, Andra Soni meminta seluruh jajaran Pimpinan dan Anggota DPRD beserta pegawai Setwan Banten jalanu tes swab Covid-19 susulan. Terlebih untuk orang-orang yang telah kontak langsung dengan dua staf itu.

Menurut Politisi Gerindra ini, swab susulan dilakukan untuk mencegah agar tidak lebih meluas lagi penyebaran virus Corona di lingkungan Sekretariat DPRD Banten. Dengan begitu pihaknya bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Banten.

“Kita DPRD menyikapinya dengan melakukan upaya-upaya pencegahan untuk memutus rantai, salah satunya jalani tes swab,” ujar Andra di Sekretariat DPRD Banten, Kota Serang, Selasa, (29/9/2020).

Selanjutnya, Ia menegaskan agar proses pelayanan di DPRD dapat menerapkan disiplin protokol Covid-19 di lingkungan Sekretariat DPRD Banten.

Pihaknya menghimbau, agar seluruh warga Banten untuk terus mendisiplinkan protokol kesehatan, dengan menerpakan 3 M. Yakni menggunakan masker, mencuci tangan, serta menjaga jarak.

Di tempat yang sama, Sekretaris DPRD Provinsi Banten, Deni Hermawan menuturkan, tes swab Covid-19 susulan juga dilaksanakan untuk Anggota DPRD dan pegawai yang sebelumnya berhalangan hadir saat dilakukan tes.

Sementara itu, Kasubag Informasi dan Publikasi Sekretariat DPRD Provinsi Banten, Ibud Sihabudin mengatakan, untuk memaksimalkan pencegahan di lingkungan Pemprov Banten, khususnya di area Gedung DPRD Banten, pihaknya telah melakukan penyemprotan desinfektan dan menempatkan beberapa tempat untuk mencuci tangan. (*/Faqih)

WhatsApp us
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien