Banten Dihantam Gempa 34 Kali dalam Sepekan Terakhir

Bawaslu Cilegon Stop Politik Uang

 

SERANG – Koordinator Bidang Data dan Informasi BMKG Stasiun Geofisika Klas 1 Tangerang Urip Setiyono mengungkapkan, Pada periode 15 – 21 Juli 2022, di wilayah Banten dan sekitarnya telah terjadi gempabumi tektonik sebanyak 34 kejadian.

Jumlah tersebut lebih tinggi 100% frekuensi kejadiannya, dengan periode 08-14 Juli 2022 yaitu 12 gempabumi.

Ia mengatakan, sebaran pusat gempabumi (episenter) umumnya berada di laut, yaitu pada zona pertemuan lempeng Indo-Australia dan Eurasia di bagian barat Provinsi Lampung, Selat Sunda, hingga Jawa Barat.

PUPR Banten Infografis

“Gempabumi dengan kekuatan M<3 yaitu sebesar 44% (15 kejadian), 56% (19 kejadian) gempabumi dengan kekuatan 3≤M<5 dan tidak ada kejadian gempabumi dengan kekuatan M ≥ 5,” ujar Urip dalam keterangannya, pada Minggu, 24 Juli 2022.

Advert

Berdasarkan kedalamannya kata dua, gempabumi pada periode tersebut yang termasuk gempabumi dangkal (h<60 km) sebesar 100% (34 kejadian) serta tidak ada kejadian gempabumi menengah (60 km ≤ h < 300 km) dan gempabumi dalam (h ≥ 300).

Dari 34 gempabumi yang terjadi lanjutnya, terdapat satu kejadian gempabumi yang guncangannya dirasakan di wilayah Banten.

“Yaitu gempabumi M4,2 pada 17 Juli 2022 pukul 22:50:06 WIB dengan pusat gempabumi berada di laut 36 km Barat Daya, Bayah, Banten, kedalaman 11 km,” sebutnya.

“Berdasarkan laporan, gempabumi ini dirasakan di wilayah Bayah dan Labuan dengan Skala Intensitas II MMI,” imbuh dia. (*/Faqih)

Bawaslu Kota Serang Money Politik
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien