Dukung Kejati Banten, Puluhan Mahasiswa Gelar Aksi

BI Banten Belanja Nataru

SERANG – Puluhan mahasiswa menggelar aksi di depan kantor Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten untuk mendukung Kejati mengungkap kasus Mega korupsi di Provinsi Banten, Jumat (22/11/2024).

Pantauan Fakta Banten di lokasi, puluhan mahasiswa tersebut berorasi di depan gedung kejaksaan pukul 10.45 WIB.

Puluhan mahasiswa tersebut meminta Kejati Banten untuk mengungkap kasus korupsi pembebasan lahan pembangunan sport center dan alih fungsi lahan milik Pemprov Banten di Situ Rancagede.

Mahasiswa meminta Kejati Banten untuk melakukan pemeriksaan terhadap Tubagus Chaeri Wardhana dan Ketua DPRD Banten Fahmi Hakim.

Pijat Refleksi

Dalam orasinya, salah satu masa aksi Azhari pria yang disapa Ari meminta Kejati Banten untuk mengungkap kasus megakorupsi di Provinsi Banten.

“Provinsi Banten harus bersih dari koruptor dan mendorong Kejati Banten untuk segera menetapkan dan menangkap siapapun tersangka utama atau aktor intelektual kasus mega korupsi Situ Ranca Gede yang merugikan negara sampai Rp 1 triliun,” ucapnya.

Diketahui sebelumnya diberitakan Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten resmi telah memanggil sejumlah nama yang akan diperiksa sebagai saksi dalam rangka mengungkap kasus tersebut.

Sejumlah saksi yang sudah diberikan panggilan yakni sebagai berikut; yaitu Tubagus Chaeri Wardhana (TCW), Fahmi Hakim (FH), Erwin Prihandini, Deddy Suandi, Iwan Hermawan, Dadang Prijatna, dan Petri Ramos. (*/Fachrul)

PJ Gubernur Banten
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien