Kasus Covid-19 Meningkat, Ketersediaan Tempat Tidur Rumah Sakit di Banten Sisa 9%

Kpps cilegon

SERANG – Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Banten melaporkan, kasus Covid-19 terus bertambah.

Data terbaru, Sabtu (26/6/2021) jumlah mencapai 57.116 kasus, dengan rincian 4.624 masih dirawat, 51.044 sembuh dan 1.448 pasien dinyatakan meninggal.

Dengan kondisi itu, tingkat keterisian kamar bagi pasien Covid-19 di Provinsi Banten yang menjalani perawatan semakin menipis.

Kepala Dinkes Provinsi Banten, Ati Pramudji Hastuti mengatakan, tingkat keterisian tempat tidur atau bed occupancy rate (BOR) untuk pasien Covid-19 di Banten mencapai 91,03%.

Protokol Cilegon Maulid

“Kapasitas TT (tempat tidur) 3725. Telah terpakai 3.391, (dan) tersedia 334,” sebut Ati kepada wartawan.

Adapun untuk BOR intensive care unit (ICU) penggunaanya mencapai 90,21% dari kapasitas 337 unit. Rincianya telah terpakai sebanyak 304 unit dan yang tersisa 33 unit.

Sementara untuk rumah singgah, BOR mencapai 95.14% dari kapasitas 906 unit. Rincianya Terpakai 862 unit, dan yang tersedia 44 unit.

Sebelumnya Ati pernah mengatakan, untuk tempat tidur di rumah sakit, baik milik pemerintah maupun swasta dan rumah singgah, pihaknya akan upayakan terus bertambah. (*/Faqih)

Bawaslu serang
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien