Perada Banten Dorong Program Beasiswa Kuliah

BPRS CM tabungan

 

SERANG – Persatuan Pengamanan Dalam (Perada) Indonesia Regional Banten mendorong program beasiswa untuk meningkatkan SDM sekaligus pengembangan potensi bagi pekerja Pamdal yang bekerja di Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B).

Demikian terungkap usai Perada Banten audiensi dengan Komisi V DPRD Provinsi Banten, di Kota Serang, pada Kamis (17/3/2022).

Dalam kesempatan itu hadir Ketua Komisi V, Mendrofa, dan anggota yang lainnya. Turut hadir juga perwakilan dari Dindikbud Provinsi Banten, Dispora Banten, dan DP3AKKB Banten.

“Permohonan program beasiswa kuliah ini dimaksudkan untuk meningkatkan SDM sekaligus pengembangan potensi bagi pekerja Pamdal yang bekerja di KP3B. Di mana untuk diketahui jumlah pekerja Pamdal yang tersebar sebanyak 970 Orang dan mayoritas lulusan SLTA,” ujar Ketua Perada Banten, Asep Bima.

Loading...

“Sehingga sebagai pekerja kami dapat menyesuaikan dengan tuntutan zaman saat Ini yang serba digital,” tambahnya.

Menurutnya, hal itu selaras dengan peningkatan kapasitas, profesionalisme, dan integritas sebagai seorang pekerja.

“Tadinya kami berharap Komisi V dapat bekerjasama dengan Dinas Pendidikan untuk membuat program beasiswa kuliah bagi pekerja Pamdal. Namun Dinas Pendidikan belum ada jawaban pasti,” sebutnya.

Kendati begitu kata dia, DPRD Banten akan memberikan peluang bagi pekerja Pamdal yang memiliki keinginan untuk mengenyam pendidikan S1.

“Semoga ini menjadi jalan terbaik bagi pekerja yang berkeinginan meningkatkan kompetensinya namun memiliki keterbatasan finansial,” katanya. (*/Faqih)

KPU Pdg Coklit
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien