Warga 3 Desa Perbaiki Ruas Jalan Kabupaten

KPU Cilegon Coblos

PANDEGLANG – Ruas jalan yang menghubungkan tiga desa yakni Ciburial, Cijaralang, Waringin Kurung, Kecamatan Cimanggu Kabupaten Pandeglang. Mengalami kerusakan sangat parah lantaran jalan tersebut banyak yang berlubang dan berlumpur, akibatanya warga dan para pengguna jalan mengeluhkan kondisi tersebut.

Eman, warga setempat membenarkan, kalau di wilayahnya masih banyak jalan Kabupaten maupun desa yang rusak parah. Namun belum juga diperbaiki oleh Pemerintah Kabupaten Pandeglang padahal kondisinya sangat parah karena rusak dan berlubang, akibatnya dapat menghambat terhadap aktivitas.

“Ruas jalan di Kecamatan Cimanggu masih banyak jalan rusak, maka dari itu kami selaku warga melakukan perbaikan pada jalan tersebut, padahal ini status jalan Kabupaten, namun belum perbaiki,” terangnya.

Ia menerangkan, bahwa akses jalan yang berstatus kabupaten telah mengalami kerusakan yang sangat parah, karena kerusakan jalan tersebut sudah cukup lama terjadi, akan tetapi belum pernah diperbaiki dan ini kewenangan Pemkab Pandeglang.

“Padahal status jalan kabupaten tentu ini merupakan kewenangan pemkab maupun dinas terkait, akan tetapi kondisinya rusak parah dan belum ditangani oleh pemerintah,” ungkapnya.

Toni warga lainnya menjelaskan, saat melintasi jalan tersebut. Seperti kubangan kerbau dikala musim hujan turun, jalannya becek dan dipenuhi dengan lumpur. Bahkan genangan air pada lubang jalan sulit untuk surut, sehingga para pengguna merasa kesulitan saat melintasi jalan itu, bahkan kalau tidak ekstra hati-hati, bisa terpeleset dan jatuh. Akibat jalan rusak bukan hanya menghambat pada aktivitas saja, melainkan terhadap kendaraan juga mudah rusak.

“Kerusakan jalan sudah cukup lama terjadi, namun belum ada perhatian dari Pemkab Pandeglang. Maka dari itu, kami sangat berharap pemerintah bisa segera membangun jalan di wilayah kami, supaya aktivitas masyarakat bisa lancar,” harapnya.

Lanjut Toni, meskipun memang perbaikan jalan merupakan tanggung jawab pemerintah, akan tetapi warga sendiri memiliki kesadaran untuk melakukan perbaikan secara swadaya lantaran beberapa ruas jalan yang ada di wilayahnya itu mengalami kerusakan yang cukup parah dan kurang perhatian dari pemerintah. Namun kata dia, kedepan pemerintah harus lebih memperhatikan kondisi jalan di wilayahnya karena jalan tersebut merupakan akses utama bagi kemajuan dan pertumbuhan ekonomi masyarakat.

“Kami sangat mengharapkan pihak pemerintah segera membangun jalan ini. Soalnya jalan itu kebutuhan utama bagi masyarakat dalam meningkatkan prekonomian, Oleh sebab itu, masyarakat memiliki inisiatif untuk melakukan perbaikan jalan secara swadaya, soalnya kalau menunggu program dari pemerintah entah kapan adanya,” harapnya. (Gatot)

WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien