Kejurnas Motor Trail Enduro Race 3 Banten Digelar 5-6 Mei di Serang

DPRD Pandeglang Adhyaksa

SERANG – Xtrim Enduro Race 3 Banten dalam memperingati HUT Ke-72 Kodam III Siliwangi dan HUT Ke-52 Korem 064 Maulana Jusuf kembali digelar pada tanggal 5-6 Mei 2018, di Sirkuit Puri Citraland, Kota Serang.

Ketua Pelaksana Kegiatan, Kapten Inf. Wardoyo menyampaikan, bahwa event Kejurnas motor trail ini dimaksudkan untuk menyatukan pemuda serta menampung bakat para pemuda untuk tidak balapan liar di jalan raya.

“Pemuda agar tidak liar di jalan raya, dan diharapkan melalui event ini tidak menjadikan pemuda liar tapi pemuda yang berprestasi,” ucapnya saat conference press, Jumat (4/5/2018).

Dikatakannya, sudah ada 68 pembalap yang sudah mendaftar baik dari daerah dan luar daerah yang akan mengikuti kejuaran Enduro Race 3 Banten.

“Peserta ada yang dari daerah dan luar daerah, bahkan ada pembalap dari Perancis juga, Benjamin Meyer. Kalau pembalap nasional yang sudah konfirmasi ada Joni Pranata, M. Thoriq dan Asep Tom Eng,” ungkapnya.

Enduro Race merupakan jenis balapan yang memadukan handycap motocross dan jalur adventure buatan dengan motor dari jenis trail dan Special Engine (SE), dan untuk event kali ini akan diperlombakan sebanyak 14 kelas baik dari tingkat lokal maupun open dengan total hadiah sebesar 150 juta dan 2 unit sepeda motor.

Dewan Pelindung Kegiatan, Kasi Intel Korem 064/MY, Letkol Armed Robi mengatakan bahwa regulasi dari kejuaraan tersebut sudah di koordinasikan dengan IMI Pusat dan daerah untuk bisa merancang event yang lebih tinggi lagi dengan banyak melibatkan pembalap-pembalap internasional.

Loading...

“Kita sudah rancang untuk membuat event internasional di Banten, karena syarat untuk itu harus ada minimal 4 negara yang ikut serta,” paparnya.

“Di tahun ini ada dua pembalap Enduro kita yang mengikuti kejuaraan Internasional. Diharapkan Banten ada perwakilan untuk itu, karena Banten memiliki pembalap yang mumpuni yang bisa bersaing dengan pembalap dari luar daerah bahkan dari internasional,” lanjutnya.

Ia pun menuturkan bahwa perencanaan persiapan event tersebut sudah berjalan selama 3 bulan dengan persiapan selama satu bulan penuh.

Ia pun berharap kedepan agar pemerintah khususnya Dispora bisa lebih memberikan perhatiannya kepada para pembalap-pembalap Banten yang dinilai bisa memberikan prestasi dan mampu membanggakan Banten.

“Berharap kepada instansi terkait dalam hal ini Dispora. Supaya bisa menjaring, membina dan memfasilitasi bakat-bakat yang ada dari Kejuaran yang kita laksanakan ini,” pintanya.

“Supaya pemerintah bisa memberikan fasilitas yang memadai untuk cabang olahraga semuanya khususnya balap motor,” tandasnya.

Sementara itu, Ketua Xtrim (Ekspedisi Trail Mania) Banten, Haji Yudi memberikan apresiasi dan respon positif atas terselenggaranya event tersebut dan berharap kedepan lebih banyak lagi event seperti ini di Banten, khususnya berskala internasional.

“Tanggapan saya positif, berharap kedepan bisa lebih baik dan dengan skala yang lebih baik. Harapan kita untuk bisa ke ajang internasional,” pungkasnya. (*/Ndol)

WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien