Gelar Turnamen Futsal Tingkat SD, Ini Pesan Anggota DPR RI Hasbi Jayabaya

BPRS CM tabungan

 

LEBAK – Anggota DPR RI Komisi VIII, Mochamad Hasbi Asyidiki Jayabaya, meyakini bahwa beberapa tahun ke depan atlet di Daerah Pemilihan atau Dapil Banten I ini, akan memiliki peluang untuk meraih prestasi jika terus diberikan ruang atau wadah dalam berkompetisi.

“Berikan ruang kompetisi seluas-luasnya untuk atlet di usia dini. Agar kedepannya, mereka terbiasa dalam melaksanakan kompetisi untuk mengembangkan bakat yang dimilikinya,” kata Hasbi usai membuka Turnamen Futsal tingkat SD, Sabtu (5/8/2023).

Mantan Ketua KONI dua periode di Kabupaten Lebak ini, menyampaikan bahwa ia tidak menginginkan jika di dapilnya ini mendengar ada atlet yang mengalami frustasi karena tidak bisa mengikuti kompetisi.

“Jangan dilihat dari segi nilai elektoralnya saja jika setiap mengadakan kegiatan. Mari kita bersama-sama membangun dan mengembangkan potensi anak dalam meraih mimpinya. Tanamkan atlet sejak dini, untuk menumbuhkan jiwa kompetitif,” ungkapnya.

Loading...

Ia berharap semoga, kegiatan Turnamen Futsal perdana di tingkat sekolah dasar di tiga kecamatan di Kabupaten Lebak ini, menjadi barometer, beberapa stakeholder untuk mewujudkan generasi muda yang berprestasi.

“Akan kita rencanakan turnamen tingkat sd ini agar dapat diikuti oleh seluruh peserta di sekolah sederajatnya di Dapil Banten I,” harapnya.

Ketua Panitia pelaksana Turnamen Futsal Hasbi Cup, Yunani mengatakan jika pelaksanaan turnamen ini diikuti oleh 32 tim dari 3 kecamatan, yakni Rangkasbitung 22 tim, Cibadak 6 tim dan 4 tim di Kecamatan Kalanganyar.

“Karena ini turnamen perdana dan baru dilaksanakan di tingkat sd. Sehingga pesertanya masih minim. Semoga kedepannya, akan banyak sekolah yang mengikuti dan bukan hanya di sekolah negeri saja. Tapi, terdapat peserta dari madrasah,” ungkapnya.

Ketua Kelompok Kerja Guru Olahraga (KKGO) Kecamatan Rangkasbitung ini, menambahkan bahwa ia mengaku hanya sebagai pelaksanaan kegiatan.

“Yang mengeluarkan anggaran pelaksanaan futsal, yakni Pak Mochamad Hasbi Asyidiki Jayabaya,” tandasnya. (*/Yod/Aji)

KPU Pdg Coklit
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien