Kesiapan Pilkada 2024, Ratusan Warga Ikuti Simulasi yang Digelar KPU Lebak

KPU Cilegon Coblos

 

LEBAK – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lebak menggelar simulasi pemungutan dan perhitungan suara untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Banten serta Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Lebak.

Kegiatan ini berlangsung di Alun-Alun Sajira, Kecamatan Sajira, Kabupaten Lebak, pada Rabu, (6/11/2024), dari pukul 08.00 hingga 16.00 WIB.

Ketua KPU Lebak, Dewi Hartini, menjelaskan bahwa kegiatan simulasi ini sesuai dengan Peraturan KPU Nomor 2 Tahun 2024 tentang Tahapan dan Jadwal Pemilihan Gubernur, Bupati, dan Walikota.

“Kegiatan hari ini didasarkan pada PKPU Nomor 2 Tahun 2024. Simulasi ini penting untuk mempersiapkan masyarakat dalam menghadapi proses pemilihan mendatang,” ujar Dewi.

Dewi menambahkan, simulasi yang digelar di TPS 2 Alun-Alun Sajira ini diikuti oleh ratusan warga Kecamatan Sajira. Kecamatan ini memiliki total 82 TPS dengan jumlah pemilih sebanyak 41.381 orang.

“Untuk simulasi hari ini di TPS 2, jumlah pemilihnya ada 515 orang,” tambahnya.

Sementara itu, Ati, salah satu warga Sajira yang ikut simulasi, menyampaikan bahwa proses simulasi berjalan lancar dan mudah dipahami.

“Alhamdulillah, semua lancar. Prosesnya juga jelas dan tanpa kesulitan,” kata Ati.(*/Nandi)

KPU Pandeglang Ayo TPS
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien