Jika Jadi Presiden, Prabowo Janji Murahkan Harga Susu
FAKTA BANTEN – Calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto berjanji membuat harga susu terjangkau bagi masyarakat Indonesia, jika terpilih sebagai Presiden Indonesia periode 2019-2024 bersama wakilnya, Sandiaga Uno.
Hal itu ia sampaikan saat mendeklarasikan Gerakan Emas (Emak-emak dan Anak-anak Minum Susu) di Stadion Klender, Duren Sawit, Jakarta Timur, Rabu (24/10/2018).
“Saya sudah lama berpikir bahwa Bangsa Indonesia kurang gizi, kurang protein. Dan satu langkah cepat atasi kekurangan protein adalah minum susu, karena itu akan kami buat tidak mahal,” ucap Prabowo Subianto menggebu-gebu, disusul tepuk tangan meriah masyarakat yang hadir.
Sebelumnya, Prabowo Subianto mengaku menyesal pada masa remajanya jarang minum susu. Ia mengatakan, minum susu bisa membantu pertumbuhan tubuh lebih optimal.
Hal itu dibuktikannya saat membandingkan tinggi badannya dengan adiknya, Hashim Djojohadikusumo, yang ikut mendampingi.
“Saya waktu remaja termasuk orang Indonesia yang tak suka minum susu, beda sekali dengan adik saya yang setiap pagi, siang minum susu, kalau saya minum air es,” ungkap Prabowo Subianto yang mengenakan kemeja biru.
“Makanya kalau kami sejajar kan kelihatan siapa yang lebih tinggi, tapi bukan berarti orang-orang yang pendek tidak pintar, tapi minum susu ternyata memperkuat tulang dan otot,” imbuhnya.
Pengalaman itu ia rasakan sendiri saat masih aktif di TNI.
“Saya dulu menjadi komandan tempur, waktu bertanding ketangkasan dengan negara lain, tubuh mereka lebih tinggi, tegap, dan otot lebih kuat. Kalau adu lari mereka selangkah, tapi kita butuh dua langkah, lebih capek, ternyata rahasianya mereka minum susu banyak,” paparnya.
Prabowo Subianto juga berjanji jika dirinya dan Sandiga Uno diberi amanah memimpin Indonesia 2019-2024, maka dirinya akan menggalakkan gerakan minum susu sampai ke desa-desa.
“Saya berjanji nanti kalau rakyat memberi kepercayaan kepada saya dan Sandiaga Salahudin Uno, insyaallah kalau saya terpilih di hadapan rakyat Indonesia. akan melakukan gerakan ini hingga ke desa-desa seluruh Indonesia,” janji Prabowo Subianto. (*/Wartakotalive.com)