Loading...

Polisi: Bule yang Marah-marah Dengar Shalawatan, Merupakan Warga Prancis

IP UBP Suralaya HUT Cilegon

Bogor – Seorang bule marah-marah di rumah seorang warga di Desa Tegalwaru, Kecamatan Ciampea, Kabupaten Bogor. Pria bule itu diketahui bernama Frank Jean Pierre Schulthess, warga negara Prancis.

“Terkait adanya WNA yang marah-marah tersebut sudah kami lakukan pengecekan ke lokasi,” kata Kapolres Bogor AKBP AM Dicky Pastika Gading dalam keterangannya kepada detikcom, Minggu (2/6/2018).

Frank telah dibawa ke kantor polisi. Polisi telah mewawancara Frank dan mendatanya.

“WNA bersedia dibawa ke mako untuk dilakukan wawancara dan dimintai data data kewarganegaraannya (paspor dan visa),” imbuhnya.

Baca juga: Viral Bule Marah-marah di Musala, Sebut Selawat sebagai Karaoke

 

Dicky mengatakan, peristiwa tersebut terjadi pada Sabtu (2/6) kemarin. Frank saat itu mendatangi Musala Nurul Jadid dan cekcok dengan Ustadz Ade Syafei.

Frank merasa terganggu karena mendengar suara tadarusan dan selawatan dari pengeras suara musala.

“WNA tersebut merasa bising dan tidak senang dengan adanya tadarus/pengajian yang memakai speaker, akan tetapi Ustadz Ade Syafei dan remaja mengacuhkannya,” sambungnya.

Tidak puas sampai situ, Frank kemudian mendatangi rumah Ustaz Ade Syafei. Di situ, Frank marah-marah dan saat itu direkam oleh tetangganya, Qodir.

“Mr Frank karena tidak puas kembali mendatangi Ustadz Ade Syafei di rumahnya dan menegur dengan sebagian bahasa yang kurang dipahami dan dimengerti dan kebetulan di rumah Ustadz Ade syafei ada saudara Qodir yang sedang memegang HP yang kemudian merekamnya,” papar Dicky. (*

WhatsApp us
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien