Nina Kartini Mutasi Ke Kejati Babel, Suwarno Pimpin Kejari Pandeglang
PANDEGLANG – Tongkat komando jabatan Kepala Kejaksaan Negeri Pandeglang, kini telah berganti dari Nina Kartini kepada Suwarno yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Kejari Sopeng Sulawesi Tenggara.
Serah terima jabatan dari Nina Kartini mantan Kejari Pandeglang kepada Suwarno ini telah digelar, di Aula Kantor Kejari Pandeglang, pada Jumat (11/6/2020) lalu.
Berdasarkan Informasi yang dihimpun, Nina Kartini mantan Kepala Kejari Pandeglang, kini mendapatkan amanah baru di Kejaksaan Tinggi Bangka Belitung dengan Jabatan sebagai Asisten Pembina Kejati Bangka Belitung.
Kepala Kejaksaan Negeri Pandeglang, Suwarno mengungkapkan, bahwa pihaknya akan segera melakukan konsolidasi dengan jajarannya internal dan segera melakukan penyesuaian, agar kinerja di Instansi yang baru dipimpinnya tersebut segera berjalan.
“Kami akan segera melakukan konsolidasi dengan jajaran internal dan melakukan penyesuaian, setelah itu kami akan kembali bekerja,” ungkapnya.
Dengan adanya realokasi anggaran refocusing Anggaran untuk penangan Covid19 di Kabupaten Pandeglang, Kejari Pandeglang akan tetap melakukan pendampingan kepada Pemda melalui Seksi Perdata dan Tata Usaha Negara (Datun) Kejari Pandeglang agar Pemda Pandeglang tidak melanggar aturan, dalam hal penanganan Covid19.
“Pendampingan ini, kami berharap temen-temen (Pemda) yang melaksanakan kegiatan itu sesuai dengan aturan yang ada,”imbuhnya.
Sementara itu, Bupati Pandeglang, Irna Narulita meminta kepada Kejari Pandeglang yang baru untuk kembali merajut tali silaturahmi dan sinergitas antar lembaga di Kabupaten Pandeglang.
Karena menurutnya, Sinergitas antara pihak Yudikatif dengan Eksekutif ini sangat penting, terutama dalam mengawal pembangunan di Kabupaten Pandeglang.
“Silaturahmi ini harus terus terbangun untuk mengawal roda pemerintahan agar tetap on the track. Saya mengundang beliau untuk makan siang bersama dengan pejabat lainnya merajut koordinasi, sinergitas sudah terbangun dan terus berkelanjutan,” ungkap Irna. (*/Gatot)