Pasca Pilkades, Aparat Kepolisian Masih Siap Siaga Jaga Kondusifitas

BI Banten Belanja Nataru

PANDEGLANG – Satu pekan pasca pemungutan suara Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) pada 5 November lalu, Aparat Kepolisian dari Polres Pandeglang masih terus memantau perkembangan Pilkades hingga tahap pelantikan mendatang. Personil kepolisian juga masih disiagakan dimasing-masing Polsek untuk mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan.

“Anggota saya seluruhnya masih siaga di Polsek, walaupun BKO dari Polda sudah saya tarik. Kami tetap memantau untuk melakukan pendekatan dan penggalangan agar mereka tidak lagi menggunakan massa, namun lebih kepada pendewasaan demokrasi,” Ujar Kepala Polisi Resor (Polres) Pandeglang, AKBP Ary Satriyan saat dihubungi melalui telepon selulernya, Sabtu (11/11/2017).

Mantan Kabag Binkar SDM Polda Banten itu pun berharap agar situasi seperti ini terus terkendali dengan baik. Masyarakat diimbau untuk bersama-sama menjaga ketentraman.

“Kondisi kamtibmas harus selalu dijaga. Jangan sampai menimbulkan kegaduhan yang mengganggu masyarakat,” tuturnya.

Diketahui sebelumnya ada 3 desa yang diketahui menyisakan persoalan pasca pemungutan suara Pilkades. Ketiganya yakni Desa Purwaraja di Kecamatan Menes, Desa Montor, Kecamatan Pagelaran, dan Desa Pasireurih di Kecamatan Cipeucang.

Pijat Refleksi

Kapolres Pandeglang, AKBP Ary Satriyan menyarankan agar para Calkades yang tidak puas atas hasil Pilkades, untuk melayangkan gugatan. Para Calkades, diminta untuk menghindari aksi pengerahan massa atau bahkan tindakan yang berbau anarkis sebagai wujud pendewasaan berdemokrasi.

“Silakan itu diajukan gugatan perdata jika tidak puas atas hasil Pilkades kemarin. Tidak perlu mengerahkan massa, tidak perlu berbuat anarkis, dan unjuk rasa,” kata Kapolres.

Para Calkades yang mengajukan protes itu, rata-rata mempersoalkan kinerja Panitia Pilkades yang dinilai tidak profesional dan adanya pemilih yang tidak masuk Daftar Pemilih Tetap (DPT).

“Protes yang diajukan mengenai tidak tercantum dalam DPT dan  ketidakprofesionalan panitia. Silakan protes sesuai aturan yang ada,” ujarnya.

Namun sampai hari ini, Polres belum menerima 1 pun pengaduan resmi yang diterima. Kendati demikian, dirinya memastikan bahwa situasi di wilayah hukum Pandeglang saat ini masih berlangsung kondusif.

“Walaupun memang ada beberapa desa yang melakukan protes terhadap hasil Pilkades, tetapi situasi kamtibmas masih aman, terkendali, dan kondusif,” imbuhnya. (*/Gatot)

PJ Gubernur Banten
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien