Tak Kebagian Kuota, Kader Demokrat Pandeglang Berlabuh Nyaleg di PPP
PANDEGLANG – Fahru Rizal Kader senior Partai Demokrat Kabupaten Pandeglang kini berlabuh di Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
Kepindahan dirinya dikarenakan sudah tak kebagian kuota pencalonan di Daerah Pemilihan yang diinginkan yakni Daerah Pemilihan (Dapil) 4 yang meliputi Kecamatan Panimbang, Sobang, Cigeulis, Cimanggu, Cibaliung, Cibitung dan Sumur.
Fahru Rijal mengatakan, meski keputusan pahit harus meninggalkan Partai Demokrat namun perjuangan harus dilanjutkan.
Intinya apapun itu yang membuat dirinya tak bisa di dapil 4 ia mengaku tidak akan mempermasalahkan, hanya sebagai kader yang juga pengurus sangat kecewa.
“Ini mungkin sudah jalanya, harus begini oleh karena itu saya mengambil keputusan lain dan pindah partai,” katanya kepada Fakta Banten, Senin, (15/5/2023).
Ia menjelaskan motivasi mencalonkan diri sebagai anggota legislatif karena dirinya ingin berkontribusi langsung untuk memperbaiki kualitas hidup masyarakat di wilayah pemilihan.
Sebagai warga negara yang baik, dirinya merasa bertanggung jawab untuk ikut serta membangun kabupaten Pandeglang terutama wilayah selatan.
“Mencalonkan diri sebagai anggota legislatif merupakan salah satu cara yang saya pilih untuk menjalankan tanggung jawab tersebut.
Saya yakin bahwa sebagai anggota legislatif, saya dapat membawa perubahan positif untuk warga,” jelasnya. (*/Gus)