Tim Damkar PLTU 2 Labuan Bantu Padamkan Kebakaran di Margasana

Hut bhayangkara

 

PANDEGLANG – Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) 2 Labuan Banten terjunkan kendaraan pemadam kebakaran (Damkar) untuk membantu terjadinya kebakaran lahan yang berlokasi di Kampung Rambetuk, Desa Margasana Kecamatan, Pagelaran Kabupaten Pandeglang, Jum’at, (22/9/2023).

“Dengan adanya kejadian kebakaran lahan tersebut, kami dari pihak PLTU 2 Labuan langsung menerjunkan satu unit mobil damkar ke lokasi kejadian tersebut,” kata Syandy Helmi Humas PLTU 2 Labuan Banten.

Lanjut Syandy menyampaikan, pada peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa, karena api sempat langsung bisa dipadamkan dengan diterjunkannya mobil damkar tersebut,

“Api tersebut memang sempat menjalar, namun dikarenakan ada mobil damkar dari PLTU 2 Labuan untuk mengatasinya agar api tersebut bisa langsung dipadamkan,” terangnya.

Selain itu, pihaknya bersama Musyawarah Pihak Kecamatan (Muspika) Pagelaran bekerjasama untuk penanganan kebakaran yang terjadi di Kampung Rambetuk, ia juga menghimbau kepada seluruh masyarakat sekitar untuk tepat waspada dan berhati-hati.

Loading...

“Himbauan yang kami sampaikan terhadap warga sekitar jangan sampai juga membakar sampah sembarang, dikarenakan ini lagi musim kemarau,” tuturnya.

Tidak hanya itu, begitu ada informasi terkait kebakaran pada sebuah lahan warga, pihaknya langsung koordinasi bersama jajarannya untuk menerjunkan mobil damkar ke lokasi kejadian.

“Kami turunkan mobil pemadam kebakaran milik PLTU 2 Labuan ke lokasi tempat kejadian, untuk dilakukan penanganan, agar api tersebut tidak menjalar ke permukiman warga,” imbuhnya

Sementara itu, Ari Sekretaris Desa (Sekdes) Margasana Kecamatan Pagelaran membenarkan jika telah terjadi kebakaran pada lahan warga, namun api tersebut bisa langsung cepat ditangani sehingga kobaran api tidak menjalar ke permukiman warga.

“Alhamdulillah, api tidak sempat menjalar ke permukiman dan cepat langsung di padamkan dengan menggunakan mobil damkar dan beberapa warga bergotong royong untuk melakukan pemadaman,” ujarnya.

Pandi, salah seorang warga setempat mengatakan, pada peristiwa kebakaran tidak ada korban jiwa, dikarenakan begitu kejadian langsung ada penanganan dari pihak PLTU dengan menerjunkan mobil damkar dan juga masyarakat setempat bersama-sama melakukan pemadaman api, sehingga api tersebut tidak sempat menjalar kepermukiman.

“Dengan adanya bantuan dari pihak PLTU 2 Labuan, Muspika dan juga warga setempat pada kejadian kebakaran tersebut, Alhamdulillah api bisa langsung dipadamkan,” terangnya. (*/Riel)

Ks rc
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien