BOGOR – Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo menghadiri Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Demokrat yang digelar di Sentul Internasional Convention Center (SICC), Sabtu (10/3/2018).
Dalam sambutannya, Ketua Umum Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) sempat menggoda Jokowi dan bersedia mendukung kelanjutan pemerintahan di bawah kepemimpinan mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut.
“Pemerintahan bapak presiden Jokowi Perlu dilanjutkan dan ditingkatkan, harapan saya semoga menuntaskan,” ujar SBY dalam pidatonya.
SBY juga mendoakan Jokowi sukses di Pilpres 2019 mendatang.
“Bapak (Jokowi-red) juga sukses sesuai harapan dan keinginan bapak,” ujarnya.
Partai Demokrat sendiri belum memutuskan untuk mendukung siapa yang akan maju pada Pilpres 2019 nanti. Namun menurut SBY, partainya sangat terbuka untuk membangun koalisi bersama Jokowi.
“Kalau Allah menakdirkan, maka Partai Demokrat akan berjuang bersama bapak. Koalisi harus dengan hati, Partai Demokrat siap koalisi seperti itu,” ucapnya. (*/Yosep)