Deklarasikan Gus Muhaimin di Banten, DKN Garda Bangsa Sasar Pelaku Ekonomi Kreatif

BPRS CM tabungan

SERANG – Dewan Koordinator Nasional (DKN) Garda Bangsa menggaet para pegiat ekonomi kreatif di Provinsi Banten untuk mendeklarasikan dukungan kepada sosok Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar maju sebagai calon Presiden (capres) di pemilu 2024 mendatang.

Deklarasi dukungan bagi sosok yang dikenal pula sebagai Cak Imin itu pun rencananya akan dilakukan secara marathon di 6 provinsi di Indonesia terhitung mulai tanggal 19 Februari – 30 Maret 2022 mendatang.

Dan Provinsi Banten pun menjadi titik pertama deklarasi dukungan dilakukan.

“Kami sudah berkomitmen untuk membantu dan memenangkan Gus Muhaimin menjadi presiden 2024. Maka dari itu mulai 19 Februari sampai 30 Maret kita keliling Jawa, itu 6 provinsi. Kita mulai di Banten ini, setelah itu Jawa Barat, Jakarta, Jawa Tengah hingga Jawa Timur,” ucap Ketua Umum DKN Garda Bangsa, Tommy Kurniawan kepada awak media seusai acara, Sabtu (19/2/2022) di salah satu cafe di Kota Serang.

Diakui Tommy, pihaknya akan lebih berkonsentrasi untuk menjaring kaum milenial hingga generasi Z dalam mengenalkan sosok Muhaimin Iskandar di Pilpres 2024 mendatang.

Sebab menurutnya, hal itu dilakukan sebagai salah satu upaya pihaknya untuk menaikkan elektabilitas dari Muhaimin Iskandar yang masih kalah pamor dari sejumlah nama yang digadang-gadang akan maju sebagai capres di Pilpres tahun 2024 mendatang.

“Memang kalau kita lihat dari berbagai survei ya itu hanya jadi acuan. Justru itu menjadi panduan kami untuk menaikkan elektabilitas beliau. Dan kita punya target tertentu, dan kita punya survei internal daerah mana dulu yang kita jangkau untuk menaikkan elektabilitas beliau,” ungkapnya.

“Makanya ini juga salah satu strategi, selain bermain branding secara udara, kita juga harus keliling secara darat. Karena tidak semua orang bisa mengenal beliau melalui media, tetapi juga bisa melalui komunitas ini (DKN Garda Bangsa),” imbuhnya.

Loading...

Pria yang menjabat sebagai anggota DPR RI itu pun sesumbar, bahwa pihaknya optimis bahwa sosok Muhaimin Iskandar bisa maju sebagai capres di tahun 2024 mendatang.

Pasalnya, dengan potensi dan pengalaman yang dimiliki Muhaimin Iskandar sudah sangat pantas untuk memimpin Indonesia di masa mendatang.

“100 persen bahkan 1.000 persen kita yakin beliau maju di tahun 2024. Kami yakin Gus Muhaimin akan menjadi kandidat terkuat dan penentu. Capres harga mati, kalau cawapres itu bagaimana keputusan beliau,” tandasnya.

Sementara itu, Koordinator Pegiat Ekonomi Kreatif Provinsi Banten, Taufik Hidayat mengatakan, bahwa pihaknya mendukung Muhaimin Iskandar maju sebagai capres 2024 lantaran sosoknya yang dikenal peduli terhadap kalangan muda.

“Beliau juga sosok yang sangat milenial, tidak kaku dan dekat dengan kalangan muda,” kata Taufik.

Untuk itu, ia pun mengaku, bahwa pihaknya menaruh harapan besar kepada sosok Muhaimin Iskandar untuk maju dan menang dalam Pilpres 2024 mendatang.

Sebab menurutnya, hanya melalui sosok Muhaimin Iskandar sejumlah aspirasi kalangan muda di bidang ekonomi kreatif dapat tersalurkan.

“Kita menaruh harapan pada beliau, supaya bisa lebih membawa aspirasi kalangan pemuda, terlebih yang bergelut di bidang ekonomi kreatif,” pungkasnya. (*/YS)

KPU Pdg Coklit
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien