Daftarkan 45 Bacaleg ke KPU Kota Serang, Partai Gerindra Optimis Kembali Menang di Pemilu 2024

Bawaslu Cilegon Stop Politik Uang

 

SERANG – DPC Partai Gerindra Kota Serang mendatangi kantor KPU Kota Serang untuk mendaftarkan bakal calon anggota legislatif (bacaleg) pada Pemilu 2024 mendatang.

Pantauan awak media di Kantor KPU Kota Serang, Sabtu (13/5/2023), tiba sekitar pukul 13.30 WIB, rombongan dipimpin langsung Ketua DPC Partai Gerindra Kota Serang Budi Rustandi dengan mengenakan pakaian serba putih.

Kepada awak media, Budi Rustandi menyampaikan, bahwa pihaknya secara resmi menyerahkan semua berkas untuk mendaftarkan sebanyak 45 bacaleg yang terdiri dari 32 laki-laki dan 13 perempuan untuk Pileg 2024 di Kota Serang.

“Saya memohon doa kepada masyarakat Kota Serang, inshallah Gerindra akan menenangkan kembali Pemilu 2024 di Kota Serang,” ucap Budi di Kantor KPU Kota Serang, Sabtu (13/5/2023).

Advert

KPU Cilegon Coblos

Ia pun mengaku, bahwa para bacaleg yang diusung kali ini merupakan kader-kader militan partai dan dipercaya bisa mendulang perolehan kursi pada Pileg 2024 mendatang.

Bahkan, Budi pun sesumbar bahwa Partai Gerindra mampu kembali meneruskan sejarah dengan memenangkan Pemilu 2024 di Kota Serang.

Inshaallah kader-kader saya siap dan baik semua. Dan target kita 9 kursi di DPRD Kota Serang. 2024 Gerindra bisa menang lagi, karena sejarah di Kota Serang, Gerindra bisa mengalahkan Golkar, jangan sampai kita kalah,” ujarnya.

Saat disinggung kesiapan dirinya untuk maju dalam Pilwalkot Kota Serang 2024, Budi pun menegaskan dirinya akan selalu siap selama ada instruksi dari partai untuk mengemban amanah tersebut.

“Kalau perintah partai itu saya harus nyalon (Pilwalkot) ya nyalon, masa gak nyalon,” tandasnya. (*/YS)

PUPR Banten Infografis
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien