Gas Melon di Kota Serang Aman Sampai Lebaran

Dprd ied

SERANG – Guna mengantisipasi meningkatnya kebutuhan masyarakat akan gas elpiji 3 kg (gas melon) saat memasuki bulan Ramadhan hingga Idul Fitri nanti, Himpunan Wiraswasta Nasional Minyak dan Gas (Hiswana Migas) Provinsi Banten mengklaim bahwa stock elpiji 3 kg di Kota Serang aman hingga nanti sampai lebaran.

Hal tersebut disampaikan Sekretaris Hiswana Migas Provinsi Banten, Oji Fahroji, yang menegaskan bahwa kebutuhan masyarakat akan gas melon selama bulan Ramadhan akan terpenuhi.

“Stock elpiji 3 kg khususnya di Kota Serang dan Banten pada umumnya mencukupi, karena supply setiap hari berjalan normal, kecuali hari Minggu,” ujarnya melalui pesan WhatApp, Sabtu (19/5/2018).

dprd tangsel

Menurut Oji, bukan hanya karena supply dari Pertamina yang berjalan normal, tapi juga adanya penambahan kuota gas melon sebesar 15%-20% dari hari biasanya untuk Banten.

“Menjelang puasa (kemarin) dan idul fitri, Pertamina menambah supplay dari hari biasa kisaran 15-20 persen,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Oji pun mengatakan bahwa kebutuhan gas elpiji di Kota Serang yang mencapai sekitar 693.000 tabung per bulan bisa terpenuhi. (*/Ndol)

Golkat ied