Gema Bangsa Bantu Bahan Bangunan untuk Korban Puting Beliung Kasemen

SERANG – Kelurahan Margaluyu, Kecamatan Kasemen, Kota Serang, pada Rabu (28/2/2018) lalu, dihajar hujan deras disertai angin kencang yang mengakibatkan sebanyak 27 rumah mengalami kerusakan.

Menanggapi hal itu, Generasi Muda Kebangsaan (Gema Bangsa) pun turut serta memberikan bantuan berupa genting, semen dan bahan bangunan lainnya kepada para korban.

“Akibat dari angin puting beliung pada Rabu lalu, 4 rumah warga runtuh,” ucap Ketua Umum Gema Bangsa, Firaz, usai memberikan bantuan, Jumat (2/3/2018).

“Dari empat rumah warga yang mengalami kerusakan, masing-masing mendapat bantuan pasir, semen 10 zak, genting 1000 dan bata 1000,” imbuhnya.

Firaz mengungkapkan bahwa pihaknya memang konsen kepada kepemudaan yang juga konsen terhadap pemberdayaan masyarakat. Dan kesempatan itu pun dimanfaatkannya untuk mencoba membantu para korban yang terkena bencana.

Ia pun menilai, pemerintah sangat lambat dalam memberikan bantuan untuk warga yang terkena bencana.

Sementara itu, Suandi, selaku Ketua RT 21/02 Kampung Pasek, Kelurahan Margaluyu, mengungkapkan, bahwa dalam peristiwa bencana yang terjadi pada Rabu siang tersebut, tidak ada korban jiwa, namun dua anak mengalami luka di bagian kepala terkena puing-puing rumah.

Ia pun mengucapkan rasa terimakasihnya kepada pihak Gema Bangsa yang mau peduli terhadap para korban, karena menurutnya hal bisa membuat beban para korban jadi terbantu.

“Alhamdulillah ada bantuan, semen, pasir, batu bata, genting dan bambu, ada yang berikan,” tuturnya.

Ia pun menyatakan bahwa sebenarnya dari Pemerintah Kota Serang sendiri melalui Dinas Sosial sudah memberikan bantuan kepada para korban dalam bentuk makanan dan beberapa selimut.

“Udah datang dari pemerintah, tapi hanya sembako, seperti beras, minyak goreng, selimut dan lainnya. Tapi kebutuhan bangunan sih belum ada,” tukasnya. (*/Ndol)

Honda