Mahasiswa Baru Pascasarjana FISIP UNTIRTA Diberi Bekal JAWARA

Hut bhayangkara

 

SERANG – Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (FISIP UNTIRTA) mengadakan kegiatan penerimaan Mahasiswa baru Pascasarjana FISIP UNTIRTA di Kampus UNTIRTA Sindangsari, Serang, Sabtu (9/8/2023).

Pada kesempatan itu Rektor UNTIRTA Prof. Fatah dalam sambutannya menjelaskan UNTIRTA mempersiapkan Value HIS & Green.

“Institusi mempersiapkan HIS & Green, yang dijabarkan Healthy, Integrated, Smart and Green, dimana kita menyiapkan kenyamanan sebagai pelayanan pertama, dan ingin menjadikan kampus UNTIRTA ini ramah terhadap lingkungan,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Prof. Fatah ingin lulusan UNTIRTA miliki kewibawaan akademik.

“Kami ingin lulusan kami memiliki kewibawaan akademik, saat ini kita diberikan kebebasan dalam kelulusan tapi tetap kemampuan untuk menuliskan gagasan ide itu harus bisa, kami ingin mahasiswa ini memiliki kompetensi tersebut,” ujarnya.

Pada kesempatan itu, Prof. Fatah menjabarkan JAWARA sebagai pedoman UNTIRTA.

“Jujur, Adil, Wibawa, Amanah, Religius, Akuntabel (JAWARA) inilah pedoman dari kita baik di FISIP maupun Fakultas lain dalam menjalankan pendidikan di UNTIRTA,” jelasnya.

“Kita akan terus membuktikan kalau kita punya kualitas punya daya saing untuk ditempatkan dimanapun sebagai bukti UNTIRTA JAWARA,” sambung Prof. Fatah.

Loading...

Sementara itu, Dekan FISIP UNTIRTA Prof. Sihabudin mengawali sambutannya dengan ucapan selamat datang.

“Selamat datang kepada seluruh mahasiswa Magister UNTIRTA, selamat datang di kampus FISIP, ada 12 Mahasiswa MIKOM (Magister Ilmu Komunikasi) dan ada 26 mahasiswa MAP (Magister Administrasi Publik) , alhamdulillah tentunya ini kabar baik buat kami, berarti animo masyarakat untuk berkuliah di FISIP ini cukup tinggi,” tuturnya.

Lebih lanjut, Prof Sihab menegaskan bahwa FISIP UNTIRTA terus berbenah. “Dari waktu ke waktu kita terus berbenah, saya terus pecut untuk akreditasi semoga segera beres untuk diusulkan menjadi akreditasi yang lebih baik dari saat ini, Insya Allah FISIP berkontribusi untuk kebesaran UNTIRTA,” terangnya.

DPRD Pandeglang

Pada kesempatan yang sama, Kaprodi MIKOM, Dr. Rd. Nia Kania Kurniawati, S.IP., M.IP. dalam keterangannya menjelaskan ada 12 Mahasiswa MIKOM dengan latar belakang beragam.

“Untuk tahun ini ada 12 Mahasiswa MIKOM, dengan latar belakang yang beragam, ada yang dari ASN, ada yang dari perfilman, ada juga yang baru lulus, jadi kita lahir dari keberagaman,” katanya.

Lebih lanjut, Dr. Nia mengatakan bahwa MIKOM UNTIRTA menjadi salah satu penerima beasiswa dari Kemenkominfo.

“Alhamdulillah tahun kemaren saya bersama tim mengajukan proposal beasiswa dari Kemenkominfo, dan tahun ini MIKOM UNTIRTA dipilih untuk mendapatkan kesempatan beasiswa ASPIRASI program dari Kemenkominfo dan beberapa mahasiswa kita sudah ada yang mengajukan beasiswa tersebut,” imbuhnya.

Di kesempatan yang sama, Kaprodi MAP Dr. Ipah Ema Jumiati, M.Si berharap FISIP mampu menancapkan prestasi secara nasional.

“Mudah-mudahan FISIP UNTIRTA lebih bisa menancapkan lagi prestasi baik lokal maupun nasional dengan kerja sama dengan stakeholder sehingga dapat bermanfaat di bidang akademisi kepada masyarakat,” pungkasnya.

Hadir pada kesempatan tersebut, Dosen-dosen Pascasarjana FISIP UNTIRTA, Dekanat FISIP UNTIRTA dan juga Mahasiswa baru Pascasarjana FISIP UNTIRTA baik dari MAP maupun MIKOM. (*/Hery)

Ks rc
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien