Semangat Zakat 360, Dompet Dhuafa Banten Punya Program Pengentasan Kemiskinan

DPRD Pandeglang Adhyaksa

SERANG – Di Ramadhan 1438 Tahun ini, lembaga zakat Dompet Dhuafa secara nasional mengusung tagline #zakat360.

Sebagai salah satu amil terpercaya dan terlegitimasi, DD ingin layanan lebih maksimal di tahun 2017 ini.

360 adalah angka filosofi dari 360 derajat yang artinya ketegasan, totalitas dan kesempurnaan.

Menurut Pimpinan Dompet Dhuafa Banten, Abdurahman Usman, momen Ramadhan tahun ini dijadikan start bagi lembaga ini untuk lebih total lagi.

“Dengan filosofi 360 ini kita ingin secara total tidak setengah-baik bagi muzakki dan kami sebagai Amil dalam pengumpulan badan penyaluran zakat,” katanya, Rabu (23/5/2017).

Tahun ini Dompet Dhuafa Banten menargetkan perolehan zakat, infaq dan shodaqoh dari masyarakat Banten yaitu sebanyak Rp 1,02 Miliar atau naik 74 persen dari perolehan tahun sebelumnya yang mencapai Rp 587 Juta.

Untuk mencapai target tersebut DD Banten telah memiliki Dompet Dhuafa Foulenter (DDF) sebanyak 100 orang dan dari lembaga lain yang bekerja sama sebanyak 250 relawan.

Masih di semangat 360 derajat, Dompet Dhuafa di tahun ini memiliki program-program​ seperti, seminar dan kajian Islam, dakwah on the street, tebar zakat fitrah, takjil sehat kado lebaran anak yatim dan berbagi nikmat lebaran.

Loading...

Khusus untuk berbagi nikmat lebaran, DD Banten akan membagikan 3.000 paket sembako senilai 150 hingga 300 ribu rupiah langsung ke depan pintu para mustahiq.

“Untuk paket yang kita bagikan adalah diantaranya beberapa produk dari mustahiq binaan seperti beras organik,” ujarnya.

Program penyaluran zakat oleh Dompet Dhuafa Banten tidak sekedar memberikan santunan saja, ada program pembinaan usaha bagi para mustahiq.

Dijelaskan manajer Program Dompet Dhuafa Banten, Muklas program ini adalah bagian dari semangat zakat 360.

Melalui program binaan ini DD Banten ingin mustahiq bisa kembali berdaya dan mandiri secara penghidupan.

“Program mengubah dari yang tadinya miskin menjadi berdaya, mustahiq menjadi muzakki,” ujarnya pada kesempatan yang sama.

Dompet dhuafa akan memberikan pembinaan usaha kepada para mustahiq setiap hari selama 5 hari dalam satu Minggu, dan program ini DD Banten mentargetkan 10 mustahiq bisa berdaya di tahun ini.

“Program ini perlu dana yang tidak sedikit selain itu juga pembinaan diberikan secara intensif karena kita ingin mereka tidak selamanya menjadi mustahiq malah lebih dari itu kita ingin ada Muzakki Muzakki baru,” pungkasnya. (*)

WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien