Lewat Samlong, Samsat Cikokol Sediakan Doorprize untuk Wajib Pajak

Hut bhayangkara

TANGERANG – Berbagai inovasi dilakukan untuk mengoptimalkan pendapatan daerah Provinsi Banten. Salah satunya dengan pelayanan jemput bola atau Samsat Kalong (Samlong).

Lewat Samlong, Samsat Cikokol pada Bapenda Provinsi Banten memanfaatkannya sebagai agenda untuk meningkatkan pelayanan kepada wajib pajak. Kali ini Samlong digelar di Tugu Pasar Lama Kota Tangerang, pada Sabtu, (8/7/2023).

Menariknya, Samlong yang digelar Samsat Cikokol dimeriahkan dengan live akustik dan pembagian doorprize kepada masyarakat yang membayar pajak di tempat, ataupun yang sudah melakukan pembayaran sebelum jatuh tempo.

Loading...

Kepala Samsat Cikokol, Dwi Nopriadi mengatakan, Samlong saat ini hingga ke depannya akan terus diwarnai dengan event kreatif, di antaranya dalam bentuk live akustik, pentas seni budaya dan lain sebagainya.

“Terobosan atau kreatifitas ini dilakukan ingin memberikan pelayanan maksimal kepada wajib pajak dan tentunya agar tercapai target optimal pendapatan daerah Provinsi Banten,” katanya.

Ia menyebut, wajib pajak yang ada di sekitar lokasi Pasar Lama Kota Tqngerang juga antusias adanya Samlong tersebut. Terlebih ada doorprize menarik yang disiapkan.

Diketahui, hingga Sabtu, (8/7/2023) realisasi pajak kendaraan bermotor (PKB) di Samsat Cikokol telah mencapai 50,10 persen. (*/Faqih)

Ks rc
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien