Dispora Banten Apresiasi 2 Pemuda Pandeglang Dapat Beasiswa Ke Amerika

Dprd ied

SERANG – Dua pemuda asal Kabupaten Pandeglang mendapat beasiswa Sport Visitor Program dari Asian Soccer Academy (ASA) Foundation untuk menimba ilmu bidang keolahragaan sepakbola di Amerika. Beasiswa tersebut hasil kerjamasama antara ASA Foundation dengan FotbalNet La Masia Barcelona serta Kedutaan Besar Amerika.

Dua pemuda tersebut yakni Dede Jumi Suryana asal Menes, Kabupaten Pandeglang, dan Ari Maulana asal Saketi, Kabupaten Pandeglang. Keduanya merupakan guru olahraga, dimana Dede Jumi mengajar di SMA Negeri 4 Pandeglang dan Ari Maulana mengajar di SMA Negeri 10 Pandeglang.

Kepala Dispora Provinsi Banten, Deden Apriandi, yang mengetahui informasi ada putra daerah yang mendapat prestasi tersebut, langsung merespon dan mengundang dua pemuda berprestasi tersebut ke kantornya.

“Kami dari Dispora merasa bangga ada orang Banten yang bisa lolos seleksi mengikuti program ke Amerika,” ucapnya.

“Kami sangat mengapresiasi Kang Dede dan Kang Ari, dalam hal ini mampu membuktikan bahwa orang Banten pun mumpuni, apalagi bisa sampe dapat beasiswa ke luar negeri (Amerika),” imbuhnya.

Kadispora pun mengungkapkan dalam hal ini pihaknya baru sebatas apresiasi dan akan menyampaikan hal tersebut ke Gubernur dan Wakil Gubernur, agar kedepan dua pemuda tersebut bisa bersinergi dengan program-program Pemerintah Provinsi Banten bidang keolahragaan.

dprd tangsel

“Dispora sendiri masih banyak kekurangan, kita butuh ilmu-ilmu baru yang nanti akan didapat oleh Kang Dede dan Kang Ari berdasarkan pengalaman mereka,” tutur mantan Ketua DPD KNPI Kabupaten Serang ini.

“Tapi ya setidaknya nanti pas mau berangkat, ada seremonial pelepasan lah oleh Gubernur atau Wakil Gubernur,” harapnya.

Sementara itu, salah seorang penerima beasiswa program ke Amerika, Dede Jumi mengungkapkan rasa terimakasihnya kepada Dispora Banten untuk respon dan perhatiannya, mengingat selama ini ia merasa kesulitan mendapat akses ke instansi atau dinas terkait hingga terkesan kurang mendapat perhatian.

“Terimakasih kepada Pak Kadispora, sudah merespon dan mau memperhatikan kami, setidaknya hal tersebut bisa membuka jalan untuk saya mengembangkan potensi di bidang olahraga, baik untuk saya dan untuk masyarakat khususnya,” kata Dede.

Ia pun mengungkapkan bahwa beasiswa tersebut didapat dari hasil mengikuti program dari ASA Foundation selama 9 bulan, yang kemudian hasil laporannya di seleksi oleh pihak ASA Foundation hingga terpilih 8 orang dari tiga provinsi, yakni Jawa Barat, DKI Jakarta dan Banten, yang akan diberangkatan ke Amerika tanggal 28 April 2018 nanti.

“Rencana sekitar dua mingguan disana. Alhamdulillah, dari sekian banyak orang dari berbagai provinsi, kita terpilih. Dari Banten dua wakil,” ucap Dede.

Dede pun berharap kedepan pemerintah bisa lebih mengapresiasi dan mampu memfasilitasi SDM yg memiliki potensi dan memberikan akses yg mudah buat orang-orang yang berkompeten agar bisa lebih berkarya dan berprestasi untuk kemajuan daerah khususnya di bidang olahraga. (*/Ndol)

Golkat ied