Kecamatan Anyar Siap Semarakkan Peringatan Hari Koperasi Ke-77 Kabupaten Serang di Pantai Palm Cibeureum

KPU Cilegon Coblos

SERANG – Pemerintah Kecamatan Anyar bersama dengan elemen masyarakat menyambut penuh suka cita dan siap meramaikan Peringatan Hari Koperasi Ke-77 tingkat Kabupaten Serang.

Acara Peringatan Hari Koperasi tersebut akan digelar di Pantai Palm Cibeureum pada tanggal 1-3 Agustus 2024.

Camat Anyar, Imron Ruhyadi, menginformasikan dan menyosialisasikan acara tersebut dengan mengumpulkan seluruh elemen masyarakat di Aula Kantor Kecamatan Anyar, Jum’at (26/7/2024).

Dalam sambutannya, Camat Imron berharap peringatan hari koperasi tahun ini dapat berlangsung meriah dan melibatkan partisipasi aktif dari seluruh elemen masyarakat.

“Kami ingin perayaan kali ini tidak hanya jadi bagian dari rangkaian memperingati kemerdekaan, tetapi juga mempererat silaturahmi dan kebersamaan antar warga,” ujar Imron.

Untuk memaksimalkan partisipasi masyarakat dalam acara tersebut, panitia Hari Koperasi juga membagikan kupon hadiah undian yang dititipkan kepada masing-masing lembaga.

“Hari ini kita bagikan sementara 700 kupon (undian hadiah), sisanya hari Senin kita bagikan kembali untuk yang belum dapat,” tutur Camat Imron.

Menurut Imron, kupon ini dapat digunakan untuk mengikuti undian berhadiah atau mendapatkan bingkisan tertentu yang telah disiapkan oleh panitia.

“Pembagian kupon tersebut bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada masyarakat setempat untuk ikut serta dalam acara-acara yang diadakan, serta sebagai bentuk apresiasi dan semangat kebersamaan dalam merayakan hari koperasi,” imbuhnya.

Menurut keterangan, Peringatan Hari Koperasi Ke-77 kali ini akan diisi dengan berbagai bentuk acara, seperti lomba jalan santai, senam sehat, pemilihan Duta Koperasi, Galadiner dan Achievement Award, Kesenian Pancak Silat Kaserangan, tarian dan ubrug.

Selain itu, pada pembukaan acara juga akan disemarakkan dengan Pawai Marching Band dan festival musik dengan menghadirkan grup band terkenal yakni D’ Bagindas.

“Acara seperti ini biasanya diadakan untuk meningkatkan partisipasi dan rasa nasionalisme di kalangan warga, serta mempererat hubungan antar masyarakat di Kecamatan Anyar,” jelas Camat Imron lagi.

Dalam rapat panitia sekaligus sosialisasi Peringatan HUT Koperasi kali ini, turut hadir Kapolsek Anyar, Danramil 2304/Anyar, UPT Puskesmas, UPT Dinas Pendidikan, Ketua PGRI, Pengawas, Penilik, Ketua Himpaudi, KUA Anyar, komunitas senam Anyar, organisasi masyarakat, IPSM, IPSI, TTKDH, Karang Taruna Kecamatan Anyar, dan seluruh perwakilan dari 12 desa di Kecamatan Anyar. (*/Dede)

WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien