Warga Patirahet Pandeglang Minta Perbaikan Jalan
PANDEGLANG – Masyarakat Kampung Patirahet, Desa Palembang, Kecamatan Cisata meminta kepada pemerintah kabupaten (pemkab) Pandeglang untuk segera melakukan perbaikan ruas jalan di kampung tersebut, soalnya saat ini kondisi jalan di wilayah itu telah mengalami kerusakan yang cukup parah, sehingga dapat menghambat terhadap aktivitas warga.
Lijar, salah seorang warga Patirahet mengatakan, kondisi jalan di kampungnya itu telah mengalami kerusakan yang cukup parah, bahkan kata dia, kerusakan yang dialami oleh jalan tersebut sudah cukup lama. Akan tetapi, hingga saat ini belum tersentuh pembangunan.
“Sudah puluhan tahun jalan di kampung kami ini belum pernah diperbaiki. Padahal kondisi jalan rusak parah, namun pemerintah terkesan tidak pernah memperhatikan kondisi jalan di wilayah kami ini,” ungkapnya, Rabu 18/7/18)
Kata dia, akibat kondisi jalan saat ini, dapat mengganggu terhadap aktivitas warga, bahkan bisa menghambat pula terhadap perkembangan ekonomi masyarakat. Oleh sebab itu, ia bersama warga yang lain meminta Pemkab Pandeglang untuk segera melakukan perbaikan terhadap jalan tersebut.
“Jalan ini akses utama bagi kemajuan dan perkembangan ekonomi warga. Namun jika kondisinya dibiarkan rusak seperti ini terus, maka ekonomi warha tidak akan berkembang dan desapun lambat untuk maju,” katanya
Tidak hanya itu kata dia, kondisi jalan yang telah rusak parah itu membuat kendaraan yang melintas di jalur itu mudah rusak. Akibatnya, warga kerap meperbaiki kendaraannya.
“Selain itu, kalau musim hujan tiba, jalan itu licin. Sehingga rawan terjadi kecelakaan,” ucapnya
Sementara, Keapal Desa (Kades) Palembang, Rohmat membenarkan, kalau di wilayahnya masih banyak ruas jalan yang rusak parah, salah satunya di Patirahet tersebut. Namun kata dia, informasinya jalan Patirahet akan dibangun tahun 2019 mendatang oleh Pemkab Pandeglang.
“Informasinya tahun depan akan ada pembangunan jalan Paterahet. Mudah-mudahan itu benar, karena memang masyarakat sudah sangat merindukan jalan yang bagus,” ujarnya. (Achuy)