BKPGS Apresiasi Gelaran Aksi Pungut Sampah PT Chandra Asri 

DPRD Cilegon Idul Adha

 

CILEGON – Badan Koordinasi Pengusaha Gunung Sugih (BKPGS) apresiasi langkah PT Chandra Asri yang melakukan hal yang positif yakni melakukan kegiatan aksi bersih-bersih sampah di pesisir Pantai Pengaradan, Paku Anyar, Kabupaten Serang, Kamis, (15/9/2022).

“Kami mewakili para pengusaha yang tergabung dalam wadah BKPGS (Badan Koordinasi Pengusaha Gunung Sugih) mengapresiasi langkah dari PT Chandra Asri yang melakukan kegiatan yang positif ini,” ujar Kasno Ketua BKPGS di sela – sela kegiatan.

DPRD Pandeglang Kurban

Kasno berharap kegiatan ini tidak hanya dilakukan oleh PT Chandra Asri saja akan tetapi diikuti oleh perusahan lain yang ada di Cilegon maupun yang ada di tempat lain.

Kpu

“Saya yakin kalau semua perusahaan ikut andil dan peduli pantai jadi bersih. Kalau pantai bersih dari sampah pengunjung juga banyak yang datang, masyarakat bisa terbantu perekonomianya dengan berjualan di pesisir pantai,” katanya.

Gerindra Banten Idul Adha

“Jadi sekali lagi kami sangat mengapresiasi langkah Chandra Asri atas kepedulianya terhadap lingkungan yang melakukan hal positif ini,” katanya.

Diketahui dalam aksi bersih-bersih pantai atau beach clean ini diikuti oleh 338 orang dari berbagai elemen.

Dan sebanyak 507,2 kilogram sampah berhasil dikumpulkan dari kegiatan tersebut. (*/Red)

Golkar Banten Idul Adha
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien