Buka Jenjang Pendidikan Tingkat SMP, SIS Cilegon Resmikan Gedung Baru

 

CILEGON – Sekolah Internasional SIS Cilegon meresmikan gedung baru sekaligus membuka jenjang pendidikan Sekolah Menengah Pertama (SMP), Rabu (24/9/2025).

Dengan langkah ini, SIS Cilegon menjadi satu-satunya Sekolah SPK (Satuan Pendidikan Kerja Sama) di wilayah Banten Utara.

Sekolah SPK adalah lembaga pendidikan yang mengadopsi kurikulum internasional dengan izin resmi dari Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen).

Artinya, seluruh program belajar di SIS Cilegon tetap sesuai regulasi nasional sekaligus diakui secara global.

SIS Cilegon juga menjadi bagian dari jaringan resmi Cambridge International, sehingga siswa berpeluang melanjutkan pendidikan ke berbagai jenjang internasional di seluruh dunia.

“Sebagai bagian dari SIS Group of Schools, siswa-siswi SIS Cilegon akan terhubung dengan sekolah-sekolah SIS lainnya di Indonesia maupun mancanegara. Ini menjadi modal penting bagi generasi muda untuk membangun masa depan mereka,” ujar Kepala Sekolah SIS Cilegon, Eka Fidyanti Hariana.

Dengan kapasitas lebih dari 300 murid, SIS Cilegon tidak hanya menghadirkan pembelajaran berkualitas, tetapi juga membuka akses beasiswa prestasi bagi siswa berpotensi di bidang akademik maupun non-akademik.

Pada kesempatan yang sama, SIS Cilegon juga menggelar panel diskusi bertajuk “Cerdas Digital atau Candu Digital? Mengukur Peran AI di Ruang Kelas”.

Diskusi ini menghadirkan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Cilegon Dra. Heni Anita Susila, Program Director Department AI & Robotics STEM Prasetiya Mulya Helena Widiarti, Head Teacher SIS Cilegon Eka Fidyanti, serta perwakilan orang tua murid, Fauzy Syauki.

Menurut Eka, peran kecerdasan buatan (AI) dalam dunia pendidikan semakin penting.

“Di era teknologi yang berkembang pesat, Artificial Intelligence menjadi salah satu inovasi terbesar yang mengubah dunia pendidikan. SIS Cilegon sangat concern terhadap hal ini,” tegasnya.

Selain fasilitas modern seperti laboratorium, perpustakaan, hingga sarana olahraga, SIS Cilegon juga memperkenalkan coding dan robotik sejak jenjang TK.

Hal ini dilakukan untuk membekali siswa dengan keterampilan yang relevan di era digital.

Dengan visi tersebut, SIS Cilegon menegaskan perannya sebagai pionir pendidikan internasional di Banten Utara.(*/Ika)

Karang Taruna Gerem
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien