CFD Komplek BBS 3 Cilegon Dobrak Daya Ekonomi Warga Sekitar
CILEGON– Aktivitas Care Free Day (CFD) di Komplek BBS 3 Cilegon diyakini mampu mendobrak daya perekonomian warga sekitar Komplek BBS 3 Cilegon.
Banyak pelaku UMKM Komplek BBS 3 Cilegon memanfaatkan aktivitas CFD ini untuk memasarkan produknya.
CFD yang mula diperuntukkan warga Komplek BBS 3 kini telah mampu menarik warga luar komplek.
“Awalnya memang hanya untuk warga BBS 3 saja akan tetapi antuasiasme masyarakat luar komplek ikut bergabung CFF disini dengan begitu aktivitas CFD ini mampu mendobrak perekonomian dan mengembangkan UMKM warga Komplek,” ujar Gema Ika Sari Panitia RT 18 BBS 3 Cilegon.
CFD yang berjalan sejak bulan Mei lalu ini di setiap pekannya menyelenggarakan senam bersama serta event organizer yang diadakan tiap RT Komplek BBS 3 Cilegon secara bergilir.
“CFD pagi hari ini dari RT 18 adakan event organizer berupa lomba mewarnai untuk anak-anak sekaligus memperingati hari laut sedunia,” ujar Gema.
Dikatakan Gema, CFD dengan berbagai event di tiap pekannya ini sebagai edukasi kepada masyarakat umum khususnya anak-anak.
“Sekarang sedang mengembangkan literasi untuk anak-anak ingin menghilangkan keinginan anak berada dalam rumah, nonton tv, atau bermain gadget dengan adanya aktivitas lomba-lomba semacam ini bisa menguranginya,” terangnya.
“Selain meningkatkan perekonomian warga sekitar, dalam aktivitas CFD ini juga bisa menambah kerukunan antar warga” tutup Gema. (*/Nas)