Gulirkan CSR, The Royale Krakatau Bantu Perbaikan Drainase Lingkungan Sekitar Hotel

CILEGON – Tersumbatnya saluran drainase di Lingkungan Sumampir RT 01/04 Kelurahan Kebon Dalem, Kecamatan Purwakarta, pihak hotel The Royale Krakatau kembali melanjutkan perbaikan sebagai bentuk Coorporate Social Responsbility (CSR).

Perbaikan dilakukan pada hari Jum’at (11/5/2018), dan secara simbolis dilakukan gotong-royong yang dihadiri oleh pihak manajemen hotel bintang empat tersebut.

Duka cita

Selain dari pihak manajemen dan karyawan The Royale Krakatau, tampak juga Lurah Kebon Dalem Edy Sufandi berikut Babinsa dan Bhabinkamtibmas serta unsur masyarakat setempat yang turut dilibatkan dalam kegiatan bakti sosial tersebut.

“Kegiatan ini salah satu bentuk kepedulian kita terhadap lingkungan sekitar. Drainase ini sudah lama mampet, maka dengan CSR kita yang memperbaiki. Ya kita juga kan sebagai salah satu pengguna drainase walau volumenya hanya sedikit, berupa penyiraman bak sampah di pagi hari,” kata Manajer Hotel The Royale Krakatau, Elok Sofa Rahmawati, kepada faktabanten.co.id di sela kegiatan.

Kerja bakti perbaikan drainase oleh Manajemen Hoyel The Royal Krakatau / dok

Mengingat kewenangan perbaikan drainase tersebut berada di pihak Pemkot Cilegon, maka dalam pelaksanaan teknisnya pihak The Royale Krakatau berkoordinasi dengan pemerintah kelurahan setempat, dan melibatkan masyarakat.

“Selain dari pihak The Royale dalam perbaikan drainase ini kita libatkan 5 warga sini, sekaligus untuk mengajak warga untuk bersama-sama menjaga lingkungan,” terangnya.

Sementara itu, Lurah Kebon Dalem Eddy Sufandi, mengapresiasi respon dan cepat tanggapnya pihak manajemen hotel The Royale Krakatau untuk memperbaiki saluran drainase yang panjangnya sekitar 100 meter di wilayahnya.

“Ya kita sambut baik ketanggapan The Royale yang mau untuk memperbaiki mampetnya drainase ini. Sebenarnya karena ini jalan Bhayangkara ini jalan kota maka kewenangan ada di Dinas terkait, tapi karena ini sifatnya urgent sekaligus untuk mengantisipasi banjir kita koordinasikan,” tandasnya. (*/Ilung)

WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien