Jadi Lokus Penilaian, Kelurahan Gerem Kedatangan Tim Verifikasi STBM dan SDG’S Award Sekaligus

 

CILEGON – Kelurahan Gerem mendapatkan kunjungan dari rombongan Tim Verifikasi STBM Award (Sanitasi Total Berbasis Masyarakat) dari Kementerian Dalam Negeri RI bersama Kementerian Kesehatan RIz dan Tim Penilai Lomba Banten SDG’s Award (Sustainable Development Goals) dari Bappeda Provinsi Banten.

Kelurahan Gerem menjadi lokus penilaian STBM Award lantaran konsistensinya dalam melakukan pilar-pilar STBM sehingga menjadi rujukan bagi Kelurahan lain dalam pelaksanaan pilar-pilar STBM yang ada.

Upaya yang menonjol dari Kelurahan Gerem adalah keberhasilannya dalam melakukan kolaborasi pelaksanaan pilar-pilar program STBM bersama dunia usaha industri dan elemen masyarakat lainnya, terutama dalam hal pemenuhan akses air bersih dan sanitasi layak untuk masyarakat dan juga upaya percepatan penurunan angka anak stunting.

“Bagaimana Pemerintah Kelurahan Gerem memacu dan mendorong masyarakat secara mandiri dengan merangkul pihak industri dalam memenuhi kebutuhan air bersih dan sanitasi yang layak untuk warganya.” Ucap Rizal, perwakilan Tim Verifikasi STBM, Kamis (19/9/2024).

Kebutuhan air bersih bagi masyarakat di Gerem dinilai sudah sesuai dengan harapan, dari yang semula tidak ada sekarang menjadi ada.

Meski masih harus bergiliran namun masyarakat sudah terlayani cukup baik dan cukup terwakili sesuai dengan yang telah ditentukan.

“‘Kami berharap ada peningkatan lagi. Peran serta masyarakat itu sendiri dalam menjaga supply air agar tidak berkurang, pemanfaatan air disesuaikan sebaik mungkin sesuai kebutuhan” ucap Rizal.

Di lokasi yang sama, Endang Supriyadi mewakili Tim SDG’s Prov Banten menyampaikan, Gerem memiliki karakter daerah dataran tinggi.

Infrastruktur jalan yang cukup baik dibanding Kelurahan lain yang menandakan bahwa program prioritas sudah tepat.

“Aktifitas masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan yang bersih dapat memberikan dampak positif pada kesehatan. Inilah yang menjadi urusan dasar masyarakat didukung juga dengan sanitasi yang layak, persediaan air yang cukup bagi kehidupannya. Sarana MCK sudah baik, begitu juga sarana air bersih, serta isu stunting nya juga sudah lebih baik,” paparnya.

“Jika aksi program Pemerintah Kelurahan nya diterapkan secara baik maka akan tepat sasaran, tepat dampaknya. Ini kolaborasi yang hebat, baik Pemerintah dengan masyarakat dan dengan pihak industrinya, karena keberhasilan itu tidak bisa kita lakukan sendiri,” tambahnya.

Sementara itu, Hikmatul Qismat, selaku Sekretaris Kelurahan Gerem, mewakili Lurah Gerem Rahmadi Ramidin yang pada saat acara tidak bisa hadir dikarenakan sedang mengikuti Pelatihan Kepemimpinan Pengawas di BPSDMD Provinsi Banten, menyampaikan apresiasi atas kunjungan yang dilakukan oleh kedua rombongan yang datang pada waktu yang bersamaan.

“Hari ini saya bersama para Kasi mewakili Pak Lurah Rahmadi yang sedang mengikuti Diklatpim di Provinsi, menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada kedua rombongan baik dari Tim Verifikasi STBM Award maupun dari Tim Penilai Banten SDG’s Award yang telah berkunjung ke wilayah kami. 2 kunjungan sekaligus dari Kemendagri dan Kemenkes serta dari Bappeda Provinsi Banten,” terangnya.

Berkaitan dengan Verifikasi STBM Award dan Penilaian Banten SDG’s Award Tahun 2024 ini, adalah untuk memotret secara langsung terkait program kolaborasi antara Pemerintah, masyarakat dan pihak industri yang telah dilakukan oleh Pemerintah Kelurahan Gerem saat ini.

Dimana dengan program kolaborasi ini Pemerintah Kelurahan Gerem hingga telah berhasil memenuhi kebutuhan air bersih masyarakat melalui pembangunan 14 titik sumur bor, pemenuhan akses sanitasi layak melalui pembangunan 250 WC untuk masyarakat serta upaya percepatan penurunan angka anak stunting di wilayah kami melalui program pemenuhan nutrisi untuk anak stunting dan ibu hamil yang memiliki resiko stunting, kolaborasi bersama pihak Puskesmas Grogol, Kader PKK dan Posyandu serta instansi terkait lainnya sejauh ini telah berhasil menurunkan angka anak stunting dari 115 menjadi 31. (*/Wan)

Kpps cilegon
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien