Korban Ugal-ugalan Bus Primajasa Akhirnya Meninggal Dunia

Dprd ied

CILEGON – Mustaniroh (38) warga Link Tegal Wangi RT 003 RW 002 Kelurahan Rawaarum Kecamatan Grogol, Kota Cilegon, yang sebelumnya sempat dikabarkan luka ringan setelah motor yang dikendarainya diserempet Bus Primajasa bernopol B 7195 YV, Rabu kemarin (18/1), ternyata diketahui telah meninggal dunia setelah sempat mendapatkan perawatan di RSKM.

Penelusuran wartawan Fakta Banten di Unit Gawat Darurat Rumah Sakit Krakatau Media (RSKM) Cilegon, Kamis malam ini (19/1), didapati informasi bahwa korban telah meninggal dunia sekitar Pukul 15.00 WIB Rabu (18/1) kemarin.

Menurut salah seorang petugas UGD yang enggan disebutkan namanya ini, atas nama Mustaniroh yang sempat masuk ke UGD pada Rabu kemarin telah meninggal dunia.

dprd tangsel

“Kalau dari data yang ada di komputer korban atas nama Mustaniroh kemarin sore telah meninggal dunia sekitar pukul 15.00 WIB dan korban langsung di bawa oleh pihak keluarga, tapi kalau mau lebih jelasnya tanyakan saja ke petugas yang jaga karena saya baru ganti piket,” ujarnya Kamis malam.

Sementara diketahui, kecelakaan yang menimpa korban terjadi karena ulah sopir Bus Primajasa yang mengemudikan kendaraannya dengan kecepatan tinggi. Dan ketika melintas di Jalan Raya Merak – Cilegon tepàtnya di Link Gerem Kecamatan Grogol, bus tersebut mendahului sepada motor jenis Honda Spacy bernopol A 4918 SH, yang kemudian menyerempet sepeda motor tersebut hingga korban terjatuh.

Kasatlantas Polres Cilegon AKP Rifki Ardiansyah membenarkan, ada korban terserempet atas nama Mustaniroh.

“Ya betul kemarin (18/1) sekira jam 11.30 WIB ada seorang perempuan yang mengendarai sepeda motor Spacy terserempet bus Primajasa yang sedang melaju dari arah Merak menuju Cilegon yang membuat motornya terjatuh,” ujarnya, Kamis (19/1). (*)

Golkat ied