KS Berikan Beasiswa, Helldy: Pemkot Cilegon Juga Punya Program Beasiswa Full Sarjana

Bawaslu Cilegon Stop Politik Uang

CILEGON – Walikota Cilegon, Helldy Agustian menghadiri kegiatan penyerahan bantuan sembako dan beasiswa yang diberikan PT Krakatau Stell Grup kepada masyarakat Kota Cilegon, yang dilaksanakan di Halaman Masjid Al-Muthowir, Senin (09/08/2021).

Dalam sambutannya, Helldy berterima kasih kepada PT KS yang menjadi motor penggerak bantuan kepada masyarakat.

“Alhamdulillah kami sangat bersyukur, KS hari ini sebagai motor penggerak bantuan, setelah kemaren ada beberapa perusahaan yang sudah membantu masyarakat melalui Pemerintah, saatnya kita memberikan jalan, mudah-mudahan bermanfaat buat masyarakat kota Cilegon,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Helldy menghimbau kepada PT KS untuk berkoordinasi dengan TNI-Polri terkait distribusi bantuan.

Advert

“Kami himbau bahwa pemberiannya nanti harus didampingi oleh TNI-Polri agar tidak dobel, terutama komunitas pedagang yang memang terkena dampak dari Covid-19 ini, karena kemaren sudah ada bantuan dari Kementerian, lalu industri juga, dan Dinas Sosial kota Cilegon juga sudah mendistribusikan bantuan berupa sembako kepada masyarakat,” tuturnya.

Pada kesempatan itu, Helldy juga mengapresiasi langkah PT KS yang sudah memberikan beasiswa, dan program beasiswa juga yang akan diberikan Pemerintah kota Cilegon kepada masyarakat untuk kuliah.

KPU Cilegon Coblos

“Kami mengapresiasi kepada KS yang tadi sudah memberikan 10 orang dengan jumlah beasiswa 100 juta, Pemerintah kota Cilegon juga memiliki program beasiswa full sarjana, tahun ini memang belum menganggarkan secara maksimal, pertahun ada 1000 orang, jadi tahun depan kita akan akumulasi menjadi 2000,” jelasnya.

“Tetapi tahun ini anggaran kami baru mencukupi 264 orang, sehingga tadi kita sudah diskusi dengan Dinas Pendidikan agar tahun ini bisa memberikan kurang lebih 525 orang untuk beasiswa full sarjana,  jadi tahun depan diberikan 1.475 orang untuk beasiswa,” lanjut Helldy yang juga menjelaskan sudah mendirikan 4 SMP Negeri selama 4 bulan memimpin kota Cilegon.

Lebih lanjut, Helldy meminta kepada penerima beasiswa untuk memanfaatkan beasiswa dengan sebaik-baiknya.

“Dengan pemberian beasiswa yang akan diberikan Pemkot Cilegon, harapannya tidak ada lagi masyarakat kota Cilegon yang tidak kuliah karena faktor kemiskinan, pada prinsipnya kami tahu bahwa pendidikan ini dapat meningkatkan atau merubah ekonomi keluarga, oleh karena itu dengan kesempatan kuliah ini diharapkan akan menjadikan hidup lebih baik,” terangnya.

Sementara itu, Direktur Utama PT Krakatau Sarana Infrastruktur, Prio Budianto dalam sambutannya menjelaskan bantuan ini diberikan dalam rangka HUT PT KS.

“Pemberian bantuan ini merupakan bagian dari kegiatan HUT PT KS ke-51, dengan memberikan bantuan sembako kepada 43 kelurahan, keseluruhan 200 paket sembako dengan total 8600 bungkus dengan total seharga 1,72 Milyar rupiah yang hari ini akan didistribusikan,” katanya

“Dalam program hari ini juga memberikan beasiswa kepada mahasiswa dhuafa berprestasi dengan nilai 100 juta rupiah,” tutup Prio. (*/Red)

PUPR Banten Infografis
WP-Backgrounds Lite by InoPlugs Web Design and Juwelier Schönmann 1010 Wien